Sajian Sedap
sate telur kecap berempah
Kali ini sate
telur puyuh dibuat lebih berbeda dengan tambahan berbagai rempah yang meresap hingga ke dalam telur. Super nikmat dimakan bersama nasi putih hangat untuk makan malam hari ini.
Durasi 45 menit
6 tusuk Porsi
Ingredients
Bahan: 25 butir telur puyuh, rebus, goreng 10 butir bawang merah, iris halus 3 siung bawang putih, iris halus 1 buah tomat, potong-potong 2 cm jahe , memarkan 2 cm kayumanis 2 butir cengkeh 2 sendok makan kecap manis 1/4 sendok teh pala bubuk 3/4 sendok teh garam 1/4 sendok teh merica bubuk 300 ml santan dari 1/2 butir kelapa 2 sendok makan minyak untuk menumis 1 sendok makan bawang merah goreng untuk taburan
Cara Membuat Sate Telur Kecap Berempah:
1. Tumis bawang merah, bawang putih, tomat, jahe, kayumanis, dan cengkeh sampai harum.
2. Masukkan telur puyuh. Aduk rata. Tambahkan kecap manis, pala bubuk, garam, dan merica. Aduk rata.
3. Tuang santan sedikit –sedikit. Aduk sampai meresap.
4. Tusuk-tusuk telur dengan tusuk sate. Bakar sampai harum.
Artikel ini merupakan bagian dari Parapuan
Parapuan adalah ruang aktualisasi diri perempuan untuk mencapai mimpinya.
PROMOTED CONTENT
REKOMENDASI HARI INI
Cara Hilangkan Bau Cat Tembok yang Masih Baru Cukup Taburkan Bahan Dapur Ini
KOMENTAR