Bingung memilih kue untuk disajikan saat bersama keluarga? Buat saja Kue Pisang Tape Ketan Hijau. Enggak cuma rasanya yang enak, tampilannya yang menarik membuat sajian sederhana ini jadi naik kelas.
Durasi 50 menit
35 Buah Porsi
Ingredients
Cara Membuat Kue Pisang Tape Ketan Hijau:
1. Campur tepung beras, gula pasir, santan, garam, vanili bubuk, dan daun pandan. Masak diatas api sedang sambil diaduk sampai kalis. Angkat.
2. Larutkan tepung sagu didalam 300 ml santan. Tuang ke dalam larutan tepung beras. Aduk sampai licin.
3. Bagi menjadi 2 adonan. Adonan 1 tambahkan tape ketan hijau. Aduk rata. Adonan ke 2 biarkan berwarna putih.
4. Ambil selembar daun pisang. Sendokkan 30 gram adonan 1. Beri potongan pisang. Tutup dengan adonan 2. Bungkus. Tekan bagian tengahnya hingga kue gembung dan berpinggang.
5. Kukus di atas api sedang 25 menit sampai matang.
(Baca juga: Buat Sendiri Roti Sobek Kukus Keju, Sarapan Beda yang Bikin Ketagihan)
(Baca juga: Puding Brownies Ini Bikin Roti Tawar Tampil Spesial)
Daftar Makanan Dan Minuman yang Sebaiknya Tidak Diletakkan Di Pintu Kulkas, Apa Saja?
Penulis | : | Sajian Sedap |
Editor | : | Sajian Sedap |
KOMENTAR