SajianSedap.grid.id – Ibu mana sih, yang tidak mau anaknya tumbuh sehat?
Cara pertamanya, tentu dimulai dengan asupan makanan yang sehat.
Tapi sayangnya, anak-anak paling sulit diajak makan makanan sehat seperti sayuran.
Karena itu, banyak Ibu dibuat pusing kepala saat membuat menu sehat tapi enak untuk buah hati.
Nah, karena itu, kali ini, diva Bollywood Kajol Devgan berbagi caranya mengajarkan kedua anaknya, Yug dan Nysa, untuk mengikuti pola makan sehat.
Tentu saja pola makan ini juga didukung penuh oleh sang suami, Ajay Devgan.
Yuk, langsung simak bagaimana Kajol mendidik anak-anaknya dalam urusan makanan!
Jadi Contoh yang Baik Untuk Anak-Anak
Kajol mengungkapkan kalau kedua anaknya memiliki preferensi makanan yang berbeda.
Si cantik Nysa lebih mementingkan penampilan makanan yang menggugah selera.
Sedangkan si ganteng Yug, sedikit lebih sulit.
Yug baru akan makan kalau bau dan rasa makanannya enak.
Ia juga kurang suka makan sayuran.
(Baca juga: 5 Resep Usus Ayam Ini Bisa Jadi Resep Makan Sehari-Hari yang Lezat dan Istimewa)
(Baca juga: Ini Dia Resep Jitu Membuat Perkedel Jagung Enak & Gurih)
Bintang film Kuch Kuch Hota Hai ini sadar bahwa kebiasaan makan anaknya menurun dari dirinya.
Akhirnya Ia dan suami pun sepakat untuk memberikan contoh yang baik untuk anak-anaknya.
Misalnya mereka berdua tidak akan minum minuman bersoda di depan anak-anaknya.
Mereka juga memberitahu mana makanan yang memiliki efek baik dan buruk.
Untuk Yug, Kajol mengaku suka menyembunyikan sayuran diantara makanan kesukaan Yug.
Wah, memang, ya, orang tua harus jadi contoh yang baik untuk buah hatinya.
(Baca juga: Kira-Kira, Sandra Dewi Ngidam Apa Sampai Bisa Punya Anak Super Tampan, Ya?)
(Baca juga: Katanya Lezat, Anak Deddy Corbuzier Makan Ikan Asin Dengan Cokelat, Mau Coba?)
Tidak Ada Peraturan Khusus
Meskipun terdengar disiplin, tapi pasangan yang menikah pada 24 Februari 1999 ini tidak memiliki peraturan makan yang terlalu ketat.
Selama hari biasa, mereka makan makanan reguler dan sehat.
Barulah saat akhir pekan, mereka menjadikannya ‘cheat day’ atau hari di mana mereka bisa memesan makanan apapun yang mereka mau.
Kajol pun sadar bahwa tidak mudah untuk mengajarkan anaknya makan yang benar.
Tapi meskipun sulit, Ia tidak akan menyerah begitu saja dan akan terus membimbing anaknya.
Kebutuhan gizi Yug dan Nysa adalah prioritas utamanya saat ini.
Wah, cara yang cukup cerdik, ya!
Makan sehat di hari biasa lalu makan bebas di akhir pekan.
Jadinya, buah hati juga bisa mengenal banyak rasa dan jenis makanan.
Mereka pun bisa tumbuh jadi anak-anak yang tidak pilih-pilih makanan.
Mungkin bisa juga kita tiru sebagai pola makan buah hati.
Siapa tahu berhasil (MA)
Sumber dok. bollywoodlife.com
Foto dok. instagram.com
Untuk mendapatkan buku-buku resep pilihan Sedap Saji, kunjungi juga Kanal Belanja Sajian Sedap
(Baca juga: Mau Bleaching Gigi Seperti Sarah Sechan? Coba Dulu 5 Cara Memutihkan Gigi Secara Alami Ini)
(Baca juga: Cicipi Lembutnya Kue Ruwok Yang Bikin Lupa Diri )
Penulis | : | Sajian Sedap |
Editor | : | Sajian Sedap |
KOMENTAR