SajianSedap.id– Terdapat ratusan jenis keju yang ada di pasaran.
Empat jenis keju yang memudahkan pengelompokkan keju adalah keju keras, sedang, semi-lunak, dan lunak.
Agar tetap memiliki rasa yang nikmat, simpan keju dengan benar.
Berikut cara menyimpannya.
Beli Keju Dalam Jumlah Sedikit
Jika Anda membeli keju dalam jumlah banyak pasti akan disimpan dalam waktu yang cukup lama.
Akibatnya, keju akan menyerap oksigen dan kehilangan kelembaban yang membuat keju tidak nikmat lagi.
Untuk menghindarinya, belilah keju dalam jumlah sedikit sesuai dengan kebutuhan, paling tidak untuk beberapa hari hingga satu minggu.
BACA JUGA: Untuk Membuat Kue Kering, Lebih Baik Menggunakan Mentega atau Margarin?
Bungkus Dengan Benar
Jangan bungkus keju dengan plastik.
Plastik hanya akan membuat keju menguap dan membuat kelembaban keju hilang.
Sebaiknya, bungkus keju dengan kertas lilin/kertas roti, baru keju bisa dimasukkan ke dalam plastik.
Ganti kertas lilin/kertas roti setiap kali membukanya.
Wadah yang terbuat dari plastik lebih baik, karena keju memiliki lebih banyak ruang untuk bernapas.
Jika keju dibungkus terlalu rapat tidak hanya akan beraroma dan rasa seperti plastik, tapi bau dan rasa amonia dari keju menjadi sangat tajam.
Sedangkan, jika membungkus keju terlalu longgar, karena akan membuat keju kering dan mengeras.
Daftar Makanan Dan Minuman yang Sebaiknya Tidak Diletakkan Di Pintu Kulkas, Apa Saja?
Penulis | : | Virny Apriliyanty |
Editor | : | Virny Apriliyanty |
KOMENTAR