Sederhana Tapi Menyeramkan
Tidak ada yang mengalahkan meriahnya berkumpul bersama keluarga.
Hal ini juga yang dirasakan oleh Via Vallen.
Mumpung sedang bersama-sama, mereka pun menyantap makanan khas dengan gaya khas juga.
BACA JUGA: Rumah Mewah Bak Istana, Ternyata Begini Penampakan Dapur Nia Ramadhani yang Super Luas
Wanita 26 tahun ini awalnya memperkenalkan bubur sruntul atau bubur candil yang ditunggu-tunggu olehnya.
Tapi ternyata ada banyak jenis bubur lagi yang tersedia di meja.
Diantaranya ada bubur Madura yang merupakan campuran dari biji salak, bubur ketan hitam, sagu mutiara, dan bubur sumsum yang disajikan dengan santan dan gula merah.
Cara makannya pun unik.
Mereka menggunakan daun pisang yang disebut pincuk dalam Bahasa Jawa.
BACA JUGA: Pemula Harus Tahu, Ini Dia Penyebab Mengapa Sagu Keju Susah Dicetak
Namun setelah itu, penyanyi yang memiliki nama lengkap Maulidia Octavia ini juga menunjukkan menu andalan sahurnya.
Siapapun yang melihatnya pasti akan bergidik ngeri, deh!
Source | : | Instagram.com/viavallen |
Penulis | : | Lena Astari |
Editor | : | Editorial Sajian Sedap |
KOMENTAR