Sajiansedap.id - Gelaran Piala Dunia 2018 baru saja berakhir.
Prancis pun menorehkan sejarah baru sebagai pemenang.
Prancis menang 4-2 atas Kroasia pada laga final Piala Dunia di Stadion Luzhniki, Moskva, Minggu (15/7).
Meski Prancis keluar sebagai pemenang, pemain terbaik Piala Dunia 2018 ternyata lahir dari sang runner-up.
Gelandang Kroasia, Luka Modric dipilih menjadi pemain terbaik oleh Federasi Sepak Bola Internasional (FIFA).
Ia mendapatkan penghargaan Bola Emas pada gelaran Piala Dunia 2018.
Luka Modric berhasil mengalahkan penyerang dari kubu sang lawan pada laga final, Antoine Griezmann.
BACA JUGA: Bulalo, Hidangan Olahan Tulang Sum Sum Khas Filipina yang Bikin Santap Siang Semakin Ceria
Berbicara tentang pemain terbaik Piala Dunia 2018, rasanya tidak lengkap jika tidak membahas sisi lain kehidupannya.
Pasalnya di luar lapangan hijau, banyak sisi Luka Modric yang menarik untuk diketahui.
Pemain yang mendapat julukan Cruyff of the Balkan ini dikenal sebagai pemain yang tenang ketika berlaga di lapangan hijau. Cruyff sendiri diambil dari nama Johan Cruyff, pemain legendaris dari Belanda.
Karisma Modric membuat ia dipercaya sebagai kapten tim nasional Kroasia.
Penulis | : | Miyanti |
Editor | : | David Togatorop |
KOMENTAR