Sajiansedap.id - Dari melahirkan sampai membersarkan anaknya yang bernama Anaku Askara Biru, penyanyi Andien selalu memilih cara yang lebih alami alias back to nature.
Saat melahirkan Kawa (panggilan akrab Anaku Askara Biru) pada 7 Januari 2017, Andien memilih metode water birth yang dipadukan dengan lotus birth.
Metode melahirkan yang dipilih oleh Andien, membiarkan tali pusar dan plasenta bayi Kawa lepas dengan sendirinya, tidak dipotong.
Tali pusar dan plasenta itu akan lepas dengan sendirinya dalam waktu 3 sampai 10 hari.
BACA JUGA: Kasihan Syahnaz! Bentuk Tubuhnya Diolok-olok, Menu Makan Malamnya jadi Sengsara Banget
Tak hanya sampai disitu, cara yang back to nature juga dipilih Andien saat memberi Makanan Pendamping ASI (MPASI) kepada Kawa.
Penyanyi jazz ini memilih metode Baby Led Weaning (BLW).
Metode BLW adalah sebuah alternatif pemberian MPASI yang membiarkan bayi memilih dan menyantap makanan padat sendiri dengan tangannya.
Meskipun sempat menuai pro dan kontra karena metode BLW tak disarankan oleh dokter anak.
Namun faktanya, Andien justru berhasil menerapkan metode ini kepada Kawa.
Belum genap dua tahun, Kawa sudah pandai memilih dan menyantap makanan yang dia inginkan sendiri.
BACA JUGA: Seporsi Rebung Masak Santan ini Pasti Bikin Makan Malam Semakin Terasa Lengkap
Setelah menyantap beberapa makanan padat, Andien membiarkan Kawa menyantap kolang-kaling.
Kolang kaling memiliki ukuran yang beragam, ada yang bulat tebal, bulat pipih, dan pipih lebar.
Kawa menyantap kolang-kaling berukuran kecil yang bulat pipih.
Ia sangat semangat dan lahap menyantap kolang-kaling yang disediakan oleh ibunya.
Makanan yang berasal dari biji buah pohon aren ini cita rasanya memang sangat unik, rasa manis, asam, dan segar berpadu jadi satu.
Semua kalangan, termasuk anak kecil seperti Kawa sangat menyukainya.
Kawa duduk di kursi bayi sambil menyantap makanannya dengan cara yang sangat menggemaskan.
Siapapun yang melihatnya pasti akan ikut kagum dan bangga pada Kawa.
Pasalnya usia Kawa baru satu setengah tahun tapi Ia sudah bisa mandiri dalam hal makan.
Super gemas ya!
BACA JUGA: Gaya Tamara Bleszynski ke Pasar Jadi Sorotan, Warganet Tanya ‘Nawar Harga Juga Enggak, Mbak?’
BACA JUGA: Intip Asyiknya Ashanty Makan Jengkol di Alam Terbuka Sebelum Heboh Pemotretan di Air Terjun
Daftar Makanan Dan Minuman yang Sebaiknya Tidak Diletakkan Di Pintu Kulkas, Apa Saja?
KOMENTAR