Kita mungkin sering memilih oatmeal sebagai menu sarapan, tetapi sayangnya ternyata menu ini kurang sehat.
Beberapa produk oatmeal bahkan menggunakan gula buatan seperti sukralosa dan pewarna buatan.
Semangkuk sereal juga sering jadi pilihan, padahal semangkuk sereal biasanya tinggi kalori dan gula, tetapi rendah serat, protein, dan lemak baik.
Dikutip dari Forbes, Sabtu (18/8), seporsi oatmeal atau sereal memang terlihat sangat menyehatkan, tapi sayangnya menu sarapan ini mengandung banyak gula, bahkan setara dengan dengan gula yang ada di candy bar.
Kurang menyehatkan, bukan?
BACA JUGA: Perhatian Keluarga Pasti Tertuju Kalau Ada Kwetiau Goreng Di Atas Meja
Jika bingung memilih menu sarapan, maka sebaiknya tengoklah ke lemari makanan Anda, apakah disana ada makanan sisa semalam?
Ya, makanan sisa.
Tahukah Anda, dibandingkan dengan oatmeal atau sereal, ternyata makanan sisa lebih baik!
Asalkan makanan sisa tersebut mengandung campuran protein dan karbohidrat, seperti beras merah.
BACA JUGA: Sabtu Pagi Bakal Makin Ceria Dengan Menyantap Cup Mi Ayam Yang Lezat Ini
Jadi, jangan ragu untuk sarapan dengan makanan sisa semalam ya!
BACA JUGA: Yuk, Coba Sarapan Yang Unik Esok Hari Dengan Sweet Taro Bread
KOMENTAR