SajianSedap.id – Siapa yang rindu dengan makanan-makanan jadul?
Ya, banyak makanan zaman dulu yang memang sudah sulit kita temukan saat ini.
Hingga rasanya, kita rela mengeluarkan uang berapa saja untuk bisa kembali merasakan kenikmatannya.
Pasalnya, makanan zaman dulu bukan cuma menyimpan cita rasa nikmat, tapi juga sejuta kenangan.
Ada yang ingat kenangan masa SMP saat jajan makan makanan ini bersama sahabat.
BACA JUGA: Salut! Atlet Senam Artistik Ini Raih Medali Emas Walau Bertanding Saat Sedang Diare
Ada juga yang ingat selalu menyisihkan uang jajan yang tak seberapa itu, demi bisa membeli jajanan favorit di tukang depan sekolah.
Atau ada juga memori saat dimarahi orang tua kalau ketahuan membeli jajanan yang kurang sehat.
Wah, kenangan itu rasanya yang membuat kita selalu tersenyum-senyum kala mengingat makanan hits di zaman dulu.
Kalau dipikir-pikir hebat, ya, dari sebuah makanan sederhana saja, tersimpan memori indah yang membuat kita bersyukur pernah melewati masa-masa itu.
Nah, untuk kamu yang mengaku anak gaul di tahun 2000-an, coba intip 10 makanan hits di tahun itu.
Jangan lupa hitung skornya, ya.
Soalnya, kalau kamu pernah mencoba lebih dari 7, kamu pantas diberi gelar “Si Anak Gaul”!
BACA JUGA: Sering Kena Nyinyir, Putri Titian Akhirnya Temukan makanan Sepedas Lidah Netizen, Berani Coba?
1. Enggak peduli kesehatan, semua tetap paling suke kue cubit setengah matang, kan?
2. Coba, kamu tim yang mana? Yang makan semuanya sekaligus atau tim yang menyisakan rambut neneknya paling terakhir?
BACA JUGA: Salut! Atlet Senam Artistik Ini Raih Medali Emas Walau Bertanding Saat Sedang Diare
3. Permen gulali itu lolipopnya anak zaman dulu. Mau bentuk apa? Bunga, ayam, cincin, dot, atau kupu-kupu?
4. Enggak peduli micin, makan lidi tetap paling juara! Jangan lupa kenikmatan hakikinya ada pada bagian terakhir saat menjilat jari, kan?
BACA JUGA: Kebingungan dalam Membuat Kol Gulung Isi Bumbu Gado-Gado Pasti akan Sirna dengan Resep yang Satu Ini
5. Berasa anak paling gaul kalau sudah makan permen rokok. Padahal isinya cuma gula dan susu.
6. Rasa cokelat payung ini sih jauh kalah enak ketimbang cokelat luar negeri. Tapi tetap saja paling juara di hati.
BACA JUGA: Enggak Nyangka! Cantik-Cantik, Cathy Sharon Alami Tumit Pecah-Pecah, Sampai Racik Ramuan Sendiri
7. Selalu paling seru kalau makan anak mas. Supaya enggak berceceran, pasti sampai dituang langsung ke mulut!
8. Biskuit gembros ini bikin banyak anak dimarahi Ibunya karena makan gulanya saja!
BACA JUGA: Padahal Punya Restoran, Ashanty Lebih Pilih Traktir Puluhan Karyawannya dengan Makanan Mewah Ini
9. Siapa pernah cari karet demi bisa memakai permen kacamata ini?
10. Duh, es paling enak di zaman dulu ya es mony!
Berapa skor kamu?
BACA JUGA: Dari Aromanya Saja Sudah Bikin Nafsu Makan, Apalagi Saat Mencicipi Gulai Kepala Ikan Ini
Cara Menghilangkan Rambut Rontok di Saluran Air Kamar Mandi Pakai Bahan Dapur Ini
Penulis | : | Virny Apriliyanty |
Editor | : | Virny Apriliyanty |
KOMENTAR