SajianSedap.id – Kanker mulut rahim atau kaner serviks adalah penyakit yang cukup menghantui para wanita.
Pasalnya, penyakit ini jarang sekali menunjukkan gejala hingga kemudian akhirnya penderita terlambat didiagnosa.
Seperti yang dialami mendiang Nita Tilana, penyanyi era 90-an yang juga saudara kandungan Armand Maulana.
Baca Juga : Gemar Merenovasi Dapur, Intip Gaya Wisata Kuliner Istri Dato Sri Tahir, Orang Terkaya di Indonesia!
Kanker Serviks Stadium 4
Nita menderita kanker serviks dan langsung divonis stadium empat saat pertama kali diperiksa.
Awalnya terasa sakit di perut sebelah kiri dan diduga hanya sakit usus buntu.
Namun, Nita terkena penyakit kanker serviks yang ternyata sudah cukup lama bersemayam di tubuhnya.
Hanya saja, sebelumnya ia tidak merasakan gejala atau sakit yang cukup parah karena penyakitnya ini.
Menurut sang adik, Armand, Nita sempat melakukan berbagai macam pengobatan.
Baik medis atau pun alternatif, guna menyembuhkan penyakitnya itu
Padahal Nita sempat dinyatakan sembuh.
Tetapi setahun setelah didiagnosa akhirnya meninggal dunia pada 10 Agustus 2000 di usianya yang ke 32 tahun.
Makanan yang Harus Dipenuhi Penderita Kanker Serviks
Kanker serviks seperti yang dialami Nita merupakan kanker yang terjadi saat ada sel-sel di leher rahim (serviks) yang tidak normal.
Sel-sel tersebut akhirnya berkembang terus sampai tak terkendali dan mengakibatkan tumor.
Nah, tumor yang ganas itulah yang nantinya berkembang menjadi kanker serviks.
Jika seandainya diketahui sejak awal, kanker ini masih dapat disembuhkan.
Kalau ternyata Anda telah didiagnosa penyakit kanker serviks di stadium awal, perlu sekali menjalani pola hidup sehat dan seimbang.
Sebab, cara seperti ini tidak hanya mendukung kelancaran pengobatan kanker serviks, tapi juga meningkatkan mood dan kesehatan tubuh Anda secara menyeluruh.
Ada sejumlah nutrisi yang wajib dipenuhi bagi penderita penyakit ini guna memulihkan kesehatan.
Tidak hanya untuk memulihkan, nutrisi ini juga baik dikonsumsi untuk mencegah kanker serviks.
Misalnya seperti buah-buahan dan sayuran.
Baca Juga : Gemar Merenovasi Dapur, Intip Gaya Wisata Kuliner Istri Dato Sri Tahir, Orang Terkaya di Indonesia!
Setiap harinya, Anda juga perlu mengatur pola makan ideal yang bisa memenuhi nutrisi untuk kanker serviks, seperti berikut ini.
Untuk sarapan, Anda bisa mengonsumsi jus jeruk, yogurt, melon, dan granola.
Makan siang, Anda bisa mengonsumsi roti lapis isi sayuran dan keju, ditambahkan irisan paprika dan jamur.
Lalu makan malam, Anda bisa mengonsumsi salad campuran selada ditambah dengan jeruk bali merah dan pasta gandum yang utuh, serta bayam, kacang hitam, ayam, dan tomat.
3 Nutrisi Penting
Dari semua daftar makanan di atas, kebanyakan mengandung karotenoid, asam folat, dan flavonoid.
Ketiga sangat penting bagi penderita kanker serviks.
Karotenoid merupakan antioksidan yang biasanya ada dalam makanan yang mengandung vitamin A.
Baca Juga : Punya Harta Berlimpah, Menu Makan Mayangsari dan Bambang Trihatmodjo Justru Jauh dari Kesan Mewah
Seperti wortel, ubi manis, labu siam, dan labu kuning.
Kalau asam folat, bisa kita dapatkan dari alpukat, jus jeruk, stroberi, buncis, roti, dan lain sebagainya.
Sedangkan flavonoid, merupakan senyawa kimia yang ada dalam buah-buahan dan sayuran.
Nutrisi ini bisa kita dapatkan dari apel, kacang hitam, brokoli, kubis, bawang putih, bayam, atau kedelai.
Flavonoid ini juga disebut berperan menjaga duplikasi sel kanker tetap terkendali.
Sebab itu, rutinlah memeriksakan kesehatan Anda.
Jika positif terkena kanker serviks, ubahlah pola hidup anda dengan mengonsumsi makanan sehat dengan nutrisi yang diperlukan tubuh.
Niscaya masih bisa disembuhkan.
Baca Juga : Nunggak Sewa Hingga 33 Juta Rupiah, Seorang Pria Tinggalkan Hal Menjijikan Di Dapur Kontrakannya
Penulis | : | Yomi Hanna |
Editor | : | Raka |
KOMENTAR