SajianSedap.id – Sudah seharusnya sebuah pabrik makanan mengutamakan kualitas dan kebersihan.
Karena itu tidak jarang saat berada di pabrik, kita harus menggunakan baju khusus saat masuk ke dalam.
Tapi tidak jarang yang melakukan pelanggaran adalah karyawan pabrik itu sendiri.
Baca Juga : Suaminya Bos Katering Asian Games 2018, Ayu Dewi Siapkan Kue Ulang Tahun yang Bentuknya Bikin Melongo
Seperti yang terjadi di Virginia, Amerika Serikat.
Sebanyak 50,000 pounds atau lebih dari 22 kg daging babi terpaksa dibuang hanya karena karyawannya ketahuan buang air kecil sembarangan.
Videonya Sudah Tersebar
Sebuah video yang menunjukkan pekerja di pabrik makanan Smithfield buang air kecil sembarangan beredar di masyarakat.
Masalahnya, Ia buang air kecil tepat di bawah conveyor belt atau jalur ban berjalan yang di atasnya terdapat banyak produk makanan daging seperti sosis, bacon, dan ham.
Awalnya semua berjalan dengan normal.
Sampai seorang karyawan yang berada di paling depan melepas sarung tangan yang dipakainya.
Baca Juga : Bukan Agama, Orang Jepang Ternyata Malah Fanatik Nasi! Ini Penyebabnya
Kemudian Ia melepas ikat pinggangnya dan menurunkan celana.
Langsung saja Ia buang air kecil di sana.
Tanpa merasa berdosa, setelah selesai karyawan itu pun memakai sarung tangannya lagi dan kembali bekerja.
Video rekaman CCTV kelakuan karyawan itu pun langsung tersebar luas di dunia maya.
Baca Juga : Berikut 4 Hal yang Perlu Diperhatikan Saat Mengentalkan Saus, Hasilnya Pasti Halus dan Tidak Menggumpal
Smithfield langsung mengonfirmasi kejadian tersebut.
Mereka mengatakan kalau karyawan tersebut sudah ditangguhkan dan kini sedang menunggu penyelidikan internal.
Selain itu, Dinas Keamanan dan Inspeksi Pangan Departemen Pertanian Amerika juga dilaporkan sedang menyelidiki insiden itu.
Baca Juga : Dulu Hanya Tukang Sop Buah, Intip Mewahnya Rumah Jenita Janet dengan Dapur Modern, Bukti Sukses!
Artikel akan berlanjut setelah video di bawah ini
“Sesuai dengan standar keamanan dan kualitas makanan di Smithfield, lebih dari 50,000 pounds produk dibuang menyusul penyelidikan yang mengungkapkan seorang karyawan buang air kecil di area pabrik selama proses produksi,” kata juru bicara Smithfield, Lisa Martin, kepada awak media.
Lisa juga mengatakan kalau proses produksi juga langsung dihentikan.
Area tersebut pun juga dibersihkan, begitu juga dengan alat-alat produksi.
Kejadian ini tentu saja jadi insiden besar mengingat Smithfield dikenal sebagai produsen daging babi terbesar di dunia dan memproduksi 30,000 daging olahan babi setiap harinya.
Tak Dapat Jatah ke Kamar Mandi
Namun sepertinya karyawan tersebut punya alasan sendiri.
Pasalnya, sebagian besar pabrik memiliki peraturan untuk tidak pergi ke toilet terlalu sering saat sedang bekerja.
Pada tahun 2016, sebuah laporan dari Oxfam America menemukan fakta bahwa banyak buruh pabrik yang bekerja di pabrik pengolahan unggas dipaksa memakai popok selama bekerja.
Baca Juga : Putra Nycta Gina Alami Kelainan Bibir dan Lidah Hingga Tak Bisa Menyusu, Operasi Jadi Jalan Keluarnya
Itu karena mereka dilarang meninggalkan tempat produksi selama jam kerja.
Oxfam juga mensurvey 266 buruh di Alabama dan 80 persen dari mereka mengatakan kalau mereka tidak bisa menggunakan toilet ketika dibutuhkan.
Masalah ini tidak dilaporkan karena sepertiga buruh tersebut adalah imigran.
Mereka hampir tidak pernah melaporkan kecelakaan kerja atau hal semacam ini karena takut kehilangan pekerjaannya.
Baca Juga : [Video] Bikin Ngiler! Ini Dia Resep Kroket Singkong Ayam Kari
Source | : | munchies.vice.com |
Penulis | : | Lena Astari |
Editor | : | Lena Astari |
KOMENTAR