Dibayar oleh teman lama
Ketika Raffi Ahmad meminta bill, seorang pelayan memberitahunya jika makan siang yang dinikmatinya bersama Nagita Slavina dan Rafathar sudah dibayar oleh seseorang.
"Aku tadi mau minta bill, tapi ternyata kita udah dibayarin sama temen aku di sana, temen lama," ungkap Raffi Ahmad.
"Padahal kita makannya banyak banget lho," kata Nagita Slavina.
Raffi Ahmad kemudian memperkirakan harga makanan yang disantap untuk makan siang mereka.
Nominal makan siang Raffi Ahmad cukup besar yaitu sekitar Rp 23 juta.
"Padahal Rp 23 juta mah paling ada ya?" tanya Raffi Ahmad kepada Nagita Slavina.
"Ada kayaknya mah," jawab Nagita Slavina.
Seperti masih belum percaya, Raffi Ahmad memastikan lagi dengan bertanya kepada seorang pelayan apakah makan siangnya benar-benar sudah dibayar.
Baca Juga : Dikira Ratusan Juta, Ternyata Segini Harga Baju Nagita Slavina Saat Makan Bakmi Pinggir Jalan
Sang pelayan membenarkan jika makan siang Raffi Ahmad memang sudah dibayar oleh seseorang yang tak lain adalah teman lama suami Nagita Slavina tersebut.
Karena merasa berterima kasih, Raffi Ahmad mengucapkan doa untuk orang yang mentraktir keluarganya untuk makan siang tersebut.
"Terima kasih, mudah-mudahan yang bayarin kita selalu mendapatkan berkah dan barokah," ucap Raffi Ahmad.
Wah, sungguh beruntung sekali keduanya ya.
KOMENTAR