Resep Membuat Peanut Choco Cake, Kenikmatannya Bikin Siapapun Jatuh Hati

By Dwi, Selasa, 4 Desember 2018 | 12:00 WIB
resep Membuat Peanut Choco Cake ()

SajianSedap.id – Resep membuat Peanut Choco Cake ini memiliki perpaduan yang tak hanya nikmat tapi juga bikin praktis dibuat.

Simak langsung cara membuat Peanut Choco Cake dari resep berikut ini.

Dijamin, keluarga pasti langsung ketagihan menikmatinya.         

Durasi: 60 Menit

Sajian: 16 Potong

Bahan:85 gram margarin175 gram dark cooking chocolate dipotong-potong50 gram kacang mede bubuk90 gram kuning telur180 gram putih telur

Bahan Taburan:25 gram kacang mede oven, belah 2 bagian

Cara membuat Peanut Choco Cake:

1. Panaskan margarin. Matikan api. Masukkan potongan dark cooking chocolate. Aduk sampai cokelat larut dan biarkan hangat.

2. Masukkan kacang bubuk dan kuning telur. Aduk rata. Sisihkan.

3. Kocok putih telur sampai setengah mengembang. Tambahkan gula pasir sedikit-sedikit sambil dikocok perlahan sampai mengembang.

4. Masukkan sedikit-sedikit ke dalam campuran margarin sambil diaduk perlahan.

5. Tuang ke dalam loyang diameter 20 cm tinggi 4 cm yang dioles margarin dan dialas kertas roti. Taburi dengan bahan taburan.

6. Oven dengan api bawah suhu 170 derajat Celsius 40 menit sampai matang. Dinginkan dan potong-potong. 

 Baca Juga : Resep Membuat Brokoli Pancake Dippers, Menu Sehat Dan Nikmat Untuk Sarapan Akhir Pekan

Baca Juga : (Video) Resep Membuat Cake Tape Keju, Kelezatan Tak Cukup Cuma Satu Suap

Baca Juga : Cara Membuat Cake Kukus Cantik Layaknya Bakery, Hindari Kesalahan Sepele Ini

Baca Juga : Resep Membuat Chiffon Cake Pandan Putih Telur, Camilan Lembut Yang Bikin Keluarga Ingat Kita Terus

Baca Juga : Resep Membuat Cake Ayam Lada Hitam, Sarapan Nikmat dalam Satu Gigitan