Resep Membuat Chiffon Karamel Kopi, Kudapan Nikmat dengan Tekstur Sangat Lembut

By Dwi, Rabu, 16 Januari 2019 | 11:00 WIB
Resep Membuat Chiffon Karamel Kopi ()

Sajiansedap.id – Resep membuat Chiffon Karamel Kopi ini tak cuma enak tapi punya tekstur lembut yang memanjakan lidah.

Ditambah lagi, Chiffon Karamel Kopi juga sangat mudah dibuat.

Simak cara mudah membuat Chiffon Karamel Kopi dengan resep berikut ini. 

Waktu: 60 Menit

Sajian: 16 Porsi

Bahan Karamel:50 gram gula pasir75 ml air

Bahan:100 gram tepung terigu protein rendah1/4 sendok teh baking powder25 gram gula pasir halus80 gram minyak goreng100 gram kuning telur150 gram putih telur1/4 sendok teh garam1/2 sendok teh cream of tartar85 gram gula pasir halus

Bahan Olesan:100 gram butter cream dikocok bersama 1 sendok teh kopi bubuk, dilarutkan dalam 2 sendok teh air panas1 sendok makan cokelat bubuk untuk taburan

Cara membuat Chiffon Karamel Kopi:

1. Karamel, gosongkan gula pasir. Tambahkan air. Masak sampai gula larut. Angkat. Saring. Ambil 60 ml. Sisihkan.

2. Ayak tepung terigu dan baking powder. Tambahkan gula pasir.

3. Campurkan air karamel dan minyak goreng. Tuang ke dalam campuran tepung terigu. Tambahkan kuning telur. Aduk rata. Sisihkan.