Resep Muffin Pisang Cokelat Yang Simple Ini Mudah Disajikan Untuk Bekal Besok Pagi

By Dwi, Minggu, 10 Maret 2019 | 20:00 WIB
Resep Muffin Pisang Cokelat Simple Yang Mudah Disajikan Untuk Bekal Besok Pagi (Sajian Sedap)

Sajiansedap.com – Resep Muffin Pisang Cokelat cocok untuk bekal keluarga besok pagi. 

Resep Muffin Pisang Cokelat simple ini juga cocok dibuat oleh pemula, lo. 

Soalnya, resep Muffin Pisang Cokelat ini mudah dibuat dan bahannya juga sederhana.

Baca Juga : Resep Membuat Muffin Teh Tarik, Kreasi Muffin yang Mudah Dibuat

Waktu: 50 Menit

Sajian: 9 Buah

Bahan: 180 gram tepung terigu protein sedang 1 sendok makan baking powder 60 gram margarin 100 gram gula pasir halus 100 gram pisang ambon, haluskan 1 butir telur kocok lepas 50 ml susu cair 1/2 sendok teh pasta cokelat

Cara Membuat Muffin Pisang Cokelat:

1. Ayak tepung ketan putih, tepung terigu, dan baking powder. Tambahkan margarin dan gula pasir halus. Aduk rata dengan garpu. Sisihkan.

2. Campur pisang ambon, telur, dan susu cair. Aduk rata.

3. Tuang sedikit demi sedikit sambil diaduk rata ke dalam campuran tepung.

4. Bagi adonan jadi 2 bagian. Satu bagian tambahkan pasta cokelat. Aduk rata. Sisanya biarkan putih.

5. Tuang adonan bersebelahan ke dalam cetakan muffin kecil yang dialasi cup kertas.

6. Oven dengan suhu 190 derajat Celsius selama 20 menit.

Baca Juga : Resep Muffin Cokelat Marmer Lembut yang Mudah Dibuat Untuk Sarapan

Baca Juga : Resep Membuat Muffin Keju Kornet, Cocok Banget Untuk Sarapan Sehat Si Buah Hati Besok

Baca Juga : Sebentar Lagi hari Kasih Sayang Nih, Buah Saja 5 Resep Muffin Cokelat Ini untuk Pasangan Tercinta!

Baca Juga : Resep Membuat Muffin Oat Pisang Cokelat, Bikin Kenyang Sampai Siang

Baca Juga : Resep Membuat Muffin Cokelat Tabur Kelapa, Bekal Enak yang Tampil Beda untuk Si kecil