Sempat Keder Saat Belanja Di Pasar Pasca Meninggalnya Sang Istri, Begini Cara Indro Warkop Agar Selalu Sehat

By Raka, Minggu, 17 Maret 2019 | 14:45 WIB
Sempat keder belanja di pasar, begini cara Indro Warkop agar sehat setiap hari (Instagram/@indrowarkop_asli)

SajianSedap.com - Indro Warkop sempat merasakan bingung saat belanja ke pasar.

Hal ini lantaran dirinya harus kehilangan sang istri Nita Octobijanthy yang meninggal setelah melawan kanker paru-paru.

Namun kini dirinya tetap harus tegar menghadapi kehilangan tersebut.

Bahkan dirinya terlihat semakin sehat dan segar.

Belajar Mandiri dengan Belanja Sendiri

Sepeninggal sang istri, Indro juga diwariskan tugas mengurus rumah dan seluruh isinya, termasuk juga urusan belanja bulanan.

Seperti diketahui, saat sakit dan duduk di kursi roda pun, Nita dulu tetap mau belanja keperluan rumah sendiri.

Baca Juga : Bukan Rokok, Makanan Sehari-hari Ini Jadi Pemicu Kanker Paru-paru yang Merenggut Nyawa Budi Anduk Hingga Istri Indro Warkop

 

Beberapa waktu lalu, Indro bersama dengan putra bungsu dan dua orang kerabatnya Indro pergi belanja ke supermarket.

Keempatnya nampak berfoto sambil di tersenyum di lorong supermarket.

Keranjang belanjanya nampak dipenuhi barang-barang kebutuhan rumah tangga seperti detergen, pewangi, pelembut, tisu, sabun cuci piring hingga obat pel.

Di foto itu, Indro nampak menikmati keseruan belanja bersama kerabatnya ini.

Senyum bahagia nampak tersungging di bibirnya.

Indro Warkop mencari berasa kesukaan istrinya, Nita Octobijanthy

 Tapi, siapa sangka, ternyata Ia sempat keder juga, lo.

Dari instagram sang putri, Hada, diceritakan kalau Indro tak bisa menemukan beras kesukaan sang istri.

Jadilah, Indro harus keliling mencari beras tersebut di luar supermarket.

 

Rahasia tampil bugar

Pria dengan nama lengkap Indrodjojo Kusumonegoro ini memang selalu tampil bugar dan sehat.

Dilansir Grid.ID dari acara televisi MORNING SHOW yang tayang di kanal YouTube Trans7 Official pada Jumat (15/3/2019), Indro Warkop mengulas semuanya dengan gamblang.

Baca Juga : 100 Hari Kepergian Sang Istri, Begini Cerita Indro Warkop Kewalahan Urus Rumah Hingga Kehabisan Beras Tengah Malam

Artikel berlanjut setelah video berikut ini

Indro Warkop menuturkan bahwa dalam menjaga kebugaran tubuhnya, ia memiliki prinsip-prinsip tersendiri.

"Aku tuh prinsipnya 4, input (makanan, segala macam), output (keringat, buang air, segala macam), istirahat, olahraga itu harus seimbang," ujarnya seperti dikutip Grid.ID.

Terkait dengan hal itu, Indro menyebut semuanya tentu saja ada porsi dan prioritas masing-masing.

Misalnya ketika ia kurang istirahat, ia tidak akan memaksa tubuhnya untuk melakukan olahraga.

Lebih lanjut, Indro memaparkan bahwa dengan berolahraga bisa mengatasi masalah gangguan tidur insomnia dan menurunkan kadar gula darah.

"Kalau aku kebetulan ngelakuinnya (olahraga) hanya jalan kaki aja, seminggu aku usahain 3 kali, dan sekali jalan itu 40 menit," terang Indro.

Selain itu, yang tak kalah penting agar tetap terlihat bugar adalah dengan mengatur pikiran agar selalu bahagia.

"Karena gini, bahagia itu kita yang buat, jadi ketika kita bisa membuat (diri) kita bahagia, menurut saya secara spiritual kita juga menyukuri nikmat yang diberikan oleh Tuhan," paparnya.

Wah, semoga selalu sehat ya Om Indro.

Baca Juga : Ditemani Anak dan Cucu Belanja Di Supermarket, Indro Warkop: 'Tetep Ada yang Kosong'