Terong Mengandung Banyak Manfaat Untuk Kesehatan Tubuh
Nah, di balik rasanya yang enak, terong juga bisa bikin tubuh lebih sehat, lo.
Manfaat terong di antaranya baik untuk menurunkan kadar kolesterol dan menstabilkan tekanan darah.
Baca Juga : Menu Sahur Praktis Hemat, Terong Telunjuk Tumis Sosis Bisa Tersaji Dalam 3 Langkah Mudah
Selain itu, terong juga baik untuk Anda yang sedang diet, karena termasuk sayuran rendah kalori.
Beberapa ilmuwan percaya bahwa makan terong dapat membantu mengatasi kanker kulit.
Pasalnya, di dalam terong terkandung fitokimia yang disebut dengan BEC5.
BEC5 dipercaya dapat membantu membunuh sel-sel kanker tanpa merusak sel sehat dalam tubuh.
Bahkan, dikutip dari Boldsky.com, terong mengandung banyak zat yang berfungsi sebagai antioksidan, seperti asam caffeic, klorogenat, dan nasunin.
Artikel berlanjut setelah video dibawah ini.