Sajiansedap.com - Segara bikin resep Ketan Lapis Ubi Kelapa ini untuk camilan keluarga, deh.
Soalnya, resep Ketan Lapis Ubi Kelapa ini enak banget jadi camilan tradisional untuk yang tercinta.
Siapa sudah tidak sabar membuat resep Ketan Lapis Ubi Kelapa ini?
Baca Juga: Dapatkan Liburan Gratis ke Bangkok dan Malang dengan Upload Foto Olahan Quaker Oats
Waktu: 150 Menit
Sajian: 32 Buah
Bahan Ketan:300 gram beras ketan, direndam 1 jam200 ml santan dari 1/4 butir kelapa2 lembar daun pandan, diikat1/2 sendok teh garam
Bahan Ubi Kelapa:150 gram ubi kuning kukus, dihaluskan1 butir kelapa degan, dikerok panjang5 butir telur, dikocok lepas150 gram gula pasir50 gram tepung beras1/2 sendok teh garam300 ml santan dari 1/2 butir kelapa3 tetes pewarna kuning
Cara Membuat Ketan Lapis Ubi Kelapa:
1. Ketan, kukus beras ketan 20 menit sampai mekar.
2. Rebus santan, daun pandan, dan garam sambil diaduk sampai mendidih. Matikan api. Masukkan beras ketan. Aduk sampai santan meresap ke dalam ketan.
3. Kukus lagi di atas api sedang 30 menit sampai matang. Letakkan ketan di dalam cetakan putu ayu. Padatkan. Sisihkan.
4. Ubi kelapa, kocok lepas telur dan gula. Sisihkan.
5. Larutkan tepung beras dan garam di dalam santan. Aduk rata. Tambahkan pewarna kuning. Aduk rata.Tuang sedikit-sedikit ke dalam kocokan telur sambil diaduk rata. Masukkan ubi kuning. Aduk rata. Tuang di atas ketan. Taburkan kelapa.
6. Kukus di dalam pengukus yang sudah dipanaskan di atas api kecil 60 menit sampai matang. Dinginkan. Keluarkan dari cetakan.
Baca Juga: (Video) Resep Nugget Beras Ketan, Kreasi Nugget Baru Yang Wajib Dicoba
Baca Juga: Resep Nangka Ketan Goreng Manis dan Harum yang Mencuri Perhatian
Baca Juga: Resep Ketan Pengkang Pontianak Ini Pasti Sukses Dibuat Dengan Resep Teruji Ini
Baca Juga: Menu Takjil Buka Puasa Enak, Lembutnya Bolu Kukus Tape Ketan yang Menggoda Banget
Baca Juga: Menu Takjil Buka Puasa Bulan Ramadhan,Memang Paling Cocok dengan Resep Bubur Ketan Hitam