5 Kisah Kebaikan Hati Ojol Pengantar Makanan yang Mengharukan Banget, Nomor 3 Bikin Air Mata Menetes

By Andeska, Selasa, 6 Agustus 2019 | 11:10 WIB
Abah merelakan biaya ongkir (Instagram.com/@dramaojol.id)

Cerita ini pertama kali disebarkan oleh akun instagram @dramaojol.id, pada Senin (22/7/2019). 

Si pemesan terlihat memesan makanan dari salah satu restoran cepat saji dengan jumlah yang tak sedikit. 

Bahkan, total biaya yang perlu dikeluarkan oleh si driver ojol untuk membayar pesanannya sejumlah Rp 350 ribu. 

Rupanya, setelah makanan akan siap di antar, driver ojol dan si pemesan baru menyadari kalau titik lokasi keduanya berada di kota yang berbeda. 

Baca Juga: Nasib Berubah Setelah Ayahnya Meninggal, Putra Alm. Deddy Dores Kini Harus Jadi Driver Ojol demi Bisa Makan

Merasa tak enak hati, si pemesan rela mengganti uang dari driver ojol yang sudah membelikan makanan ini. 

Tak hanya itu, si pemesan pun merelakan makanan yang sudah dipesannya ini untuk dinikmati oleh keluarga dari si driver ojol. 

Terlalu banyak menerima makanan, driver ojol ini pun akhirnya membagikan kelebihan makanan ini kepada orang yang membutuhkan. 

Dapat orderan makanan beda kota

"Min, suami dapat orderan sebanyak ini dengan total 350rb. Titik perumahannya memang benar ada, tapi ternyata customer salah titik, titik customer ada di Jogja dan suami di Tangerang. 

Alhamdulilah cs mau ganti uangnya, dan makanannya disuruh bawa. Rejeki banget bisa dimakan sekeluarga dan dibagikan ke orang yang kurang," cerita driver ojol dalam caption foto.