Spesial Saji-Sedap, Review 4 Merek Keripik Telur Asin yang Gurihnya Bikin Ketagihan

By Virny Apriliyanty, Senin, 9 September 2019 | 14:45 WIB
Spesial Saji-Sedap, Review 4 Merek Keripik Telur Asin yang Gurihnya Bikin Ketagihan ()

4. Ervan Chips, Aneka Keripik Berbalut Telur Asin

Ervan Chips

Ervan memproduksi 3 jenis keripik berbalut bumbu telur asin, yakni potato chips egg yolk, fish skin salted egg, dan cassava salted egg.

Keripik ketangnya, kulit ikan, atau pun singkongnya dibalut bumbu salted egg plus taburan daun kari goreng nan renyah.

Cita rasa bumbu salted egg-nya hampir mirip dengan produk Blue Duck yang teksturnya terasa agak basah dengan sentuhan sedikit rasa manis bercampur gurih.

Akan tetapi, rasa salted eggnya tidak terlalu dominan sepeti halnya keripik Blue Duck.

Keripiknya diwadahi kemasan plastik dengan sealed di bagian atasnya, sehingga memudahkan Sajiers menutupnya kembali seusai menyantap beberapa keeping keripik agar kerenyahan sisa keripiknya tetap terjaga.

Harga per kemasannya Rp 55 ribu. (Riyo J.)

Baca Juga: Masak Apa Besok? Pasti Si Kecil Gembira Kalau Dihadirkan Resep Rolade Daging Sayur