SajianSedap.com - Kompas Travel Fair (KTF) 2019 digelar di Jakarta Convention Center, sejak 20 - 22 September 2019.
Acara tahunan ini diadakan serentak di tiga kota besar lainnya, yaitu Surabaya, Medan, dan Makassar.
KTF menghadirkan banyak promo untuk produk wisata.
Salah satu yang paling banyak diincar pengunjung adalah tiket pesawat murah, guna menunjang liburan domestik maupun internasional.
Setidaknya, pantauan Kompas.com, terdapat 13 maskapai penerbangan dengan rute yang banting harga.
Berikut promo dari 11 maskapai penerbangan dari 13 maskapai penerbangan yang berpartisipasi.
1. Citilink
Citilink memberikan promo diskon mulai dari 10 persen untuk penerbangan domestik, 20 persen untuk internasional, dan 60 persen untuk happy hour hanya diberikan waktu satu jam, yaitu pada jam 2-3, lalu jam 7-8.
2. Ethiopian Airlines
Ethiopian Airlines menawarkan promo ke Johannesburg termurah dengan harga 10 juta rupiah.
Ethiopian Airlines juga menawarkan penerbangan kuota 125 negara khusus untuk di KTF ini. Penerbangan terbanyak berada di rute Afrika.
Periode perjalanan untuk tiket promo sampai bulan April 2020.
3. China Airlines
China Airlines menawarkan tiket ke Taipei termurah di angka Rp 5.290.000 sudah termasuk dua atau tiga malam menginap di hotel, makan pagi dan transfer dari airport ke hotel.
Sementara untuk tiket termurah ke Amerika Serikat dimulai dari Rp 8.400.000.
4. Oman Air
Oman Air menawarkan tiket termurah ke Eropa yaitu Frankfurt di angka Rp 7,4 juta untuk kelas ekonomi.
Periode perjalanan ini berlaku hingga April 2020.
5. ANA
ANA menawarkan promo tiket murah ke Jepang (Tokyo) mulai dari Rp 6,1 juta.
Sedangkan untuk tiket murah ke Amerika yaitu Rp 11,9 juta untuk tujuan Los Angeles.
Periode penerbangan mulai dari 27 September 2019 hingga 31 Mei 2020.
Baca Juga: Sering Bagikan Makanan Sisa yang Sudah Tak Layak, Satpam Komplek Ungkap Sifat Asli Luna Maya!
6. Cathay Pacific
Cathay Pacific menawarkan promo tiket murah di angka Rp 4.120.000 untuk tujuan Hongkong.
Sementara untuk Eropa, tiket termurah jatuh di angka Rp 9.990.000.
Untuk tiket ke Amerika paling murah berada di Rp 11.250.000.
Periode penerbangan tahun ini mulai dari 20 September 2019 hingga 19 Desember 2019, lalu berlanjut pada 30 Desember 2019 hingga 20 Mei 2020.
7. Singapore Airlines
Singapore Airlines menawarkan tiket murah ke Singapura sebesar Rp 1,9 juta. Untuk tiket murah ke Amerika (New York) jatuh di angka Rp 15,4 juta.
Tiket murah Eropa (Amsterdam) mulai dari Rp 10,9 juta.
Periode keberangkatan mulai dari 20 September 2019 hingga 31 Juli 2020.
8. Malaysia Airlines
Malaysia Airlines menawarkan promo tiket murah mulai dari Rp 3.489.000 untuk tujuan Hongkong.
Jakarta ke Australia paling murah yaitu tujuan Sydney Rp 7.817.000.
Jakarta ke London termurah jatuh di angka Rp 10.216.000.
9. Philippine Airlines
Philippine Airlines menawarkan promo termurah masih sama seperti tahun-tahun sebelumnya yaitu untuk tujuan Manila di angka Rp 3.073.000.
Sementara untuk rute tiket termurah favorit Philippine Airlines masih dipegang Amerika (Los Angeles) yaitu sebesar Rp 11.375.000.
10. Eva Air
Eva Air menawarkan promo tiket murah dimulai dari Taipei di angka Rp 4 juta (PP).
Untuk rute Amerika termurah berada di angka Rp 9,6 juta sebelum cashback (PP).
Rute Eropa termurah dan terbaru yaitu ke Milan di angka Rp 7 juta.
Periode penerbangan hingga 30 Juni 2020.
11. Etihad Airways
Etihad Airways menawarkan promo tiket murah ke Eropa (Paris) di angka Rp 9,2 juta.
Periode penerbangan mulai 22 September 2019 hingga 31 Agustus 2020.
Sedangkan Jakarta ke Amerika (New York) paling murah di angka Rp 13,5 juta.
Baca Juga: Resep Kue Cucur Pandan Enak, Bikin Sarapan Jadi Lebih Istimewa