Disebut Mantu Durhaka, Shezy Idris Bongkar Sifat Asli Mantan Suami Hanya Numpang Makan Selama 7 Tahun!

By Siti Afifah, Senin, 25 November 2019 | 11:15 WIB
Shezy Idris Bongkar Sifat Asli Mantan Suami (Google.com)

Disebut Sebagai Mantu Durhaka, Shezy Idris Bongkar Sifat Asli Mantan Suami Hanya Numpang Makan Padanya Selama 7 Tahun!

SajianSedap.com - Kasus perceraian artis Shezy Idris dan suaminya, Khrisna Adhyata Pratama sempat menjadi sorotan publik. 

Kakak dari Sheza Idris ini memilih untuk pulang ke rumah orangtuanya dalam proses perceraiannya.

Awalnya, ia bercerita sangat sulit baginya untuk berbicara tentang keputusannya berpisah dengan sang suami pada kedua orangtuanya.

"Justru aku tuh yang paling takut kalau ngomong sama mama dan yang paling takut curhat sama mama," ucapnya saat ditemui Grid.ID di kawasan Tendean pada Selasa (11/9/2019).

Ia bercerita di awal pernikahan, ibunya sendiri sudah menentang pilihan putri sulungnya tersebut.

Baca Juga: Thousand-Layer Cake Recipe, Layers of History With Single Supreme Taste

Namun begitu, setelah 8 tahun membina hubungan rumah tangga dan tidak bahagia berada di sisi sang suami, ia akhirnya kembali ke pangkuan orangtuanya.

Sepekan berlalu, kabar tidak mengenakan datang dari keluarga suami dimana bapak mertua Shezi Idris dikabarkan meninggal dunia.

Shezy Idris dan anak-anaknya

Berbagai cibiran datang dari orang-orang yang menilai kalau dirinya adalah menantu yang durhaka.

Hal itu dikarena ia tidak melayat ke rumah orangtua lelaki yang masih berstatus sebagai suaminya tersebut.

"Aku dibilang mantu durhakanya dimana? Toh aku selama 8 tahun sering ke Bandung nengok,"

Baca Juga: Pertama Kali Dirayakan Tanpa Ani Yudhoyono, Pesan Manis AHY di Ulang Tahun Annisa Pohan Buat Warganet Melting

"Aku nggak datang karena aku kan lagi kasus cerai, kan. Kalau datang ini kan akan jadi pertanyaan saudara-saudara," jelas ibu dua anak tersebut.

"Aku pun juga izin sama suami. 'Maap ya saya sama anak-anak nggak bisa datang ya'. Dia juga bilang iya nggak apa-apa, udah," tegasnya.

Lebih lanjut, ia memberi pembelaan kalau sewaktu mertuanya sakit, dirinya juga ikut membesuk beserta dengan keluarga besarnya.

Namun begitu, melalui pernyataannya kepada awak media, ia merasa perlu menyampaikan permintaan maafnya.

Ia tidak mampu melihat almarhum ayah mertuanya tersebut untuk terakhir kalinya hingga ke liang kubur.

Baca Juga: Diterpa Isu Tak Sedap Setelah Suami Bahas Perselingkuhan, Krisdayanti Mendadak Ungkap Perceraian, 'Menjalani Pernikahan Tidak Gampang!'

"Tapi nggak apa-apa lah kalo menurut mereka aku menantu durhaka saya minta maaf,"

"Mungkin saya salah saya tidak datang meninggal papi kemaren saya minta maaf ke keluarga besar," tutupnya.

Bongkar Sifat Asli Mantan Suami

Setelah dicap sebagai mantu durhaka, Shezy Idris bongkar sifat asli mantan suaminya.

Artis Shezy Idris buka suara soal kabar perceraiannya dengan sang suami.

Ia mengungkapkan bahwa ia dan sang suami sudah lama ingin berpisah.

Shezy Idris dan suami

Baca Juga: Cerai Diam-diam dan Sekarang Kerja Sendiri Demi Dapur Ngebul, Hotman Paris Bongkar Honor Fantastis Mey Chan yang Bikin Melongo

Namun rencana itu tak pernah terealisasi lantaran mereka menyadari bahwa mereka memiliki anak.

Ditemui sebelum sidang, Idris Priyatna, ayah dari Shezy, mengungkapkan beberapa poin mengenai menantunya tersebut.

"Mohon maaf ya, ini anak (Krishna) sampai kapanpun tidak bisa maju kalau mulutnya tidak dijaga."

"Tinggal di sana 7 tahun, dari mulai nikah sampai dengan pisah itu dengan saya. Makan tidur," kata Idris Priyatna saat ditemui di Pengadilan Agama Jakarta Barat pada Senin (28/1).

"Yang saya sesalkan kenapa baru sekarang soal anak diributin. Dulu kemana aja gitu? Silakan kalau mau lapor (KPAI) kita enggak takut. Kenapa baru sekarang?"

Baca Juga: Najwa Shihab Digombali Denny Cagur Hingga Tersipu Malu, Parto Berikan Reaksi Tak Terduga, 'Mukanya Kayak Semur!'

Artikel Berlanjut Setelah Video Berikut Ini

Menurut keterangan Idris, Krishna sama sekali tidak bertanggung jawab pada Shezy dan anak-anaknya.

Bahkan, Krishna disebut-sebut tak pernah mau mencari pekerjaan untuk membiayai anak istrinya.

Kedua Orangtua Shezy Idris Temani Putrinya Jalani Sidang Cerai Lanjutan

"Shezy mandiin sendiri itu anak mau sekolah, yang kecil dibangunin, dibawa juga ke sekolah. Bapaknya masih tidur,"

"(Shezy) pulang dari sekolah masih tidur. Ha..ha.. Apa yang mau diributin sekarang?" lanjut Idris.

"Saya sebagai orang tua aja sedih melihatnya. Saya sempat ngomong (sama Krishna), 'anak masih kecil-kecil, kerja yang bener. Semangat!' apa akhirnya? Tetap aja begitu, ndablek."

Baca Juga: Bongkar Borok Suami yang Belikan Mayangsari Mobil Mewah, Mantan Pramugari ini Justru Telan Pil Pahit Hingga Keningnya Banjir Darah

Idris juga tak takut bila sang menantu melaporkannya.

Ia mengatakan sudah geram dengan kelakukan Krishna.

"Berani saya bilang dia ndablek, dia mau lapor kemana, silakan lapor," sambung Idris. "Saya enggak takut."

Dalam masalah perceraian ini, Idris juga mengungkapkan rasa kasihan pada kedua cucunya.

Bahkan, Idris mengaku rela menjual hartanya demi kelanjutan hidup kedua cucunya jika memang dibutuhkan.

"Saya sebagai orang tuanya bertanggungjawab, cucu saya kasihan, masa depannya bagaimana," tambah Idris.

Baca Juga: Viral! Pasangan Ini Gelar Pernikahan dengan Konsep Super Unik, Para Tamu Sampai Harus Ambil Air Sendiri!

#GridNetworkJuara