Jangan Mau Pakai Kertas Bekas untuk Alas Gorengan! Efek Sampingnya Lebih Ngeri dari yang Anda Bayangkan
SajianSedap.com - Siapa yang sering beli gorengan di pinggir jalan?
Pasti tanpa sadar kita mendapatnya kertas bekas atau kertas koran sebagai alasnya.
Kebiasaan menggunakan kertas koran atau kertas bekas buku, memang sering kita jumpai di mana-mana.
Bahkan, dibandingkan menggunakan plastik, masih banyak tukang gorengan yang menggunakan kertas bekas yang dilipat sebagai wadah.
Baca Juga: Resep Omelet Gulung Enak, Menu Sarapan Praktis yang Penuh Gizi
Bukan hanya lebih ekonomis, penggunaan kertas koran ini juga memiliki fungsi lain, yaitu agar minyak pada gorengan berkurang.
Pasalnya kandungan minyak yang berlebih pada gorengan akan terserap di kertas koran atau kertas bekas yang digunakan.