Begini Cara Membedakan Semangka Alami dan Semangka Sintetis, Lubang Menganga Jadi Kunci!

By Soesanti Harini Hartono, Kamis, 5 Desember 2019 | 18:54 WIB
Rongga atau retakan di dalam semangka menjadi tanda bahwa buah ini diproduksi dengan cara sintetis yang menggunakan pupuk kimia. (Intisari-online.com)

SajianSedap.com - Di musim kemarau, buah semangka sering menjadi andalan untuk menghilangkan dahaga. 

Bila matang sempurna, rasanya manis dan kaya kandungan air, jumlahnya bisa mencapai 92%.

Setiap gigitan yang berair memiliki kadar vitamin A, B6 dan C, banyak likopen, antioksidan, dan asam amino. 

Baca Juga: Selalu Dibuang, Siapa Sangka Daging Putih Semangka Punya 4 Manfaat Tak Terduga Ini! Salah Satunya Bikin Kuat di Ranjang

Ada pula sebagian kecil kandungan potasium. Semangka juga terkenal bebas lemak, rendah sodium, dan rendah lemak. Secangkir jus semangka hanya mengandung 40 kalori.

Sebuah penelitian yang diterbitkan American Journal of Hypertension menemukan bahwa ekstrak buah semangka dapat membantu mengurangi hipertensi dan menurunkan tekanan darah pada orang dewasa yang gemuk.