Paling Takut Menggoreng Ikan? Tenang Ada Tips Mudah Supaya Ikan Goreng Tidak Lengket di Penggorengan dan Menyipratkan Minyak

By Virny Apriliyanty, Senin, 16 Desember 2019 | 10:45 WIB
Tips menggoreng ikan agar tidak menempel di penggorengan dan tidak menyipratkan minyak ()

1. Jangan Cepat-Cepat Dibalik

Salah satu alasan utama ikan menempel dipenggorengan adalah ikan dibalik saat belum kering betul.

Ikan yang masih basah ini membuatnya jadi lebih rentan lengket dan hancur kalau dipaksa dibalik.

Jadinya, jangan balik ikan jika sisi ikan yang menempel di wajan belum benar-benar kering.

Baca Juga: Resep Kwetiau Jamur Ayam Pop Corn Enak, Spesial Untuk Bekal Besok

2. Bahan yang Digunakan Harus Tepat

Resep Mudah Ikan Goreng Sambal Santan Enak Ini Layak Untuk Menu Utama Malam Ini

Biasanya, ikan goreng pasti dibumbui dulu sebelum digoreng.

Nah, ternyata bumbu pada ikan juga bisa mempengaruhi apakah ikan akan menempel di wajan, lo.

Bumbu tersebut adalah bumbu yang punya rasa manis seperti gula atau kecap manis.

Rasa manis tersebut bisa menjadi karamel dan karenanya bisa membuat ikan menempel di penggorengan.

Jika ingin menambah rasa, Anda bisa merendamnya dalam kecap asin atau kecap ikan.

Artikel berlanjut setelah video di bawah ini. 

 

Baca Juga: Resep Pangsit Panggang Enak Ini Dijamin Jadi Cemilan Favorit Si Kecil