Selain Buat Bikin Kue, Baking Soda Ternyata Bisa Membuat Gigi Putih Kembali! Begini Caranya

By Marcel Mariana, Rabu, 1 Januari 2020 | 15:45 WIB
Memutihkan Gigi kuning dengan bumbu dapur di rumah (kompas.com)

Selain Buat Bikin Kue, Baking Soda Ternyata Bisa Membuat Gigi Putih Kembali! Begini Caranya

SajianSedap.com - Apakah Anda sering tidak percaya diri dengan gigi yang kuning?

Apakah Anda merasa risih dengan gigi yang sudah disikat tapi masih belum putih?

Baking Soda yang selama ini digunakan untuk membuat kue bisa menjadi solusinya lho!

Berikut cara pakainya yang benar.

Gigi yang berwarna kuning memang membuat kepercayaan diri berkurang.

Umumnya perubahan warna pada gigi disebabkan kebersihan gigi yang kurang dijaga, dan karena mengonsumsi makanan tertentu, di antaranya anggur, kopi, teh, dan minuman bersoda.

Baca Juga: Resep Es Leci Sarang Burung Enak, Segarnya Bikin Kita Sulit Move On

Namun, ada beberapa makanan yang dapat membuat gigi kembali putih bersinar.

Mengonsumsi atau menggosokkan buah anggur, apel, stroberry, dan wortel, ternyata dapat membantu memutihkan gigi.

Dikutip Tribunnews.com dari aarp.org, berikut ini makanan yang dapat membantu memutihkan gigi.

1. Baking soda

Baking Soda

Menggosokan baking soda pada gigi dapat membuat gigi menjadi putih kembali.

Untuk menggunakannya, baking soda dapat dicampur dengan air, cuka apel, straberi dan garam, minyak kelapa, lemon atau jeruk nipis, dan pasta gigi. 

Lalu gunakan pada gigi ketika akan menyikatnya.

Baca Juga: Resep Pempek Adaan Ayam Enak, Camilan Gurih Teman Santai Soremu

2. Stroberry

Stroberi

Stroberi mengandung enzim yang disebut asam malat yang dapat memutihkan gigi.

Cara menggunakan stroberry untuk memutihkan gigi, yakni dengan menumbuk stroberry lalu membalurkan hasil tumbukan ke gigi.

Artikel Berlanjut Setelah Video Berikut Ini : 

Diamkan baluran stroberry pada gigi selama lima belas menit, lalu bilas menggunakan air, dilanjutkan menyikat gigi seperti biasanya.

3.Apel dan Wortel

Apel dan Wortel bisa digunakan untuk memutihkan gigi yang kuning

Mengonsumsi buah apel dan wortel diperlukan kunyahan berkali-kali karena teksturnya yang lebih keras dibandingkan buah lainnya.

Mengunyah apel dan wortel ternyata dapat membantu membersihkan gigi dan membunuh bakteri dalam mulut yang menyebabkan bau mulut.

Baca Juga: Awas! Konsumsi 5 Makanan Sehat Ini Justru Bisa Bikin Gangguan Ginjal, Berikut Penjelasannya

4 Jeruk dan Nanas

jeruk dan nanas bisa memutihkan gigi yang kuning

Makanan buah-buahan asam seperti jeruk dan nanas dapat menyebabkan mulut menghasilkan lebih banyak air liur yang berfungsi mencuci gigi secara alami.

Kandungan senyawa bromelain dalam nanas juga sangat efektif dalam membersihkan gigi.

Dkutip Tribunnews.com dari eatinbgwell.com , brokoli kaya akan serat yang membantu mengurangi peradangan di mulut.

Mengonsumsi brokoli mentah yang renyah dapat membantu membersihkan dan memoles gigi menjadi lebih putih.

Zat besi dalam brokoli juga memiliki manfaat melindungi gigi terhadap asam pengurai enamel yang diproduksi bakteri, sehingga membantu mencegah noda dan gigi berlubang.

5. Yogurt dan Keju

yogurt dan keju bisa membuat gigi putih

Produk susu yang mengandung asam laktat membantu melindungi gigi terhadap kerusakan,

Berdasarkan penelitian, anak-anak yang mengonsumsi yogurt empat kali per minggu memiliki risiko kerusakan pada gigi lebih sedikit.

Protein dalam yogurt juga dapat mencegah gigi dari serangan asam berbahaya yang menyebabkan gigi berlubang.

Mengunyah keju juga dapat memicu air liur yang menghilangkan sisa makanan pada gigi.

Baca Juga: Tak Undang Mantan Istri, Tangis Ririn Dwi Aryanti Pecah Saat Lihat Buah Hati Ikke Nurjanah Naik Ke Pelaminan

6. Seledri

seledri bermanfaat bagi kesehatan bayi

Mengunyah seledri dapat me,bantu mentralisir bakteri streptococcus dalam mulut yang menjadi biang dari lubang kecil pada gigi yang bisa menyebabkan gigi keropos.

Selain itu, mengunyah seledri secara tidak langsung berarti memijit gusi yang dapat menjaga kebersihan sela-sela gigi dari sisa makanan.

#GridNetworkJuara