Resep Bakwan Bayam Jamur Enak, Camilan Renyah yang Bikin Lupa Diri

By Robert Christianto, Selasa, 21 Januari 2020 | 19:00 WIB
Resep Bakwan Bayam Jamur yang Nikmat Ini Cocok Untuk Camilan Ataupun Pelengkap (Sajian Sedap)

SajianSedap.com - Resep Bakwan Bayam Jamur yang enak ini bikin keluarga jadi makan sayur.

Menyajikan Resep Bakwan Bayam Jamur ini tidak sulit.

Sehingga kita bisa menyajikan Resep Bakwan Bayam Jamur untuk camilan malam ini.

Baca Juga: Resep Bakwan Teri Bubuk Kunyit Enak Ini Bikin Makan Malam Jadi Lebih Mantap

Waktu: 30 Menit

Sajian: 20 buah

Bahan:2 ikat bayam, siangi, iris kasar, seduh100 gram jamur merang, belah 4 bagian100 gram jamur tiram, sobek-sobek1 batang daun bawang, iris halus50 gram udang kupas, cincang halus200 gram tepung terigu2 1/4 sendok teh garam1/4 sendok teh merica bubuk1 sendok teh gula pasir2 butir telur300 ml air500 ml minyak, untuk menggoreng

Bumbu Halus:4 buah cabai merah besar6 butir bawang merah2 siung bawang putih1 sendok teh ketumbar bubuk

Cara Membuat Bakwan Bayam Jamur:

1. Campur bayam, jamur merang, jamur tiram, daun bawang, dan udang.

2. Tambahkan tepung terigu, garam, merica bubuk, gula pasir, telur, dan bumbu halus. Aduk rata. Tuang air sambil diaduk sampai rata.

3. Panaskan minyak. Sendokkan adonan di pinggir wajan. Goreng di atas api sedang sampai matang dan kecokelatan.