Sempat Hidup Susah Hingga Sering Menahan Lapar, Komedian Ini Sekarang Curhat Pilunya Hidup dengan Satu Paru-paru

By Siti Afifah, Senin, 13 Januari 2020 | 17:15 WIB
Tidak banyak yang tahu, ternyata komedian ini sekarang bertahan hidup dengan satu paru-paru! (Tribunnews)

Sempat Hidup Susah Hingga Sering Menahan Lapar, Komedian Ini Sekarang Curhat Pilunya Hidup dengan Satu Paru-paru

SajianSedap.com - Siapa yang tidak kenal dengan komedian satu ini?

Artis dengan badan kecil ini adalah artis yang berjuang keras semasa hidupnya.

Ya, Bopak Castello. Ia sejak SMP sudah tinggal bersama bibinya.

Karena tidak ingin membebani bibinya, ia pun ngontrak dan terpaksa mencari biaya sendiri untuk bisa membayar uang kontrakan.

Bopak sering menahan lapar dan menggunakan kaos itu-itu saja karena tidak ada uang.

Baca Juga: NUSA Indonesian Gastronomy Shows Wonderful Sides of Indonesian Cuisines You Just Cannot Resist

Ia tetap berjuang dan karirnya cerah saat ia tampil di acara lawak, salah satunya di Opera Van Java.

Tak banyak yang tahu, komedian Bopak Castello ternyata memiliki masalah kesehatan.

Mantan suami Putri Mayangsari ini ternyata menderita sebuah penyakit yang cukup berbahaya.

Komedian Bopak Castello

Hidup dengan satu paru-paru

Bopak Castello memiliki masalah kesehatan dengan paru-parunya.

Sampai- sampai ia mengakui sempat susah makan.

Baca Juga: Katanya Ceker Ayam dan Sayap Ayam Bisa Sebabkan Kanker Serviks dan Payudara, Cek Faktanya Dulu!

Bahkan parahnya satu paru-paru Bopak diketahui sudah tidak dapat berfungsi.

Untuk menjalani aktivitasnya Bopak hanya didukung dengan satu paru-parunya yang sebelah kanan.

 

Meski begitu kepada awak media, Bopak Castello mengaku jika kondisinya kini telah membaik.

Hanya memiliki satu paru-paru yang berfungsi, Bopak pun belajar untuk hidup dengan pola sehat saat ini.

Bopak Castello sakit

"Alhamdulillah kesehatan udah lumayan," ujar Bopak, Kamis (7/11/2019).

Baca Juga: Berita Terpopuler Hari ini, Dari Minum Air Rebusan Air Kelapa Bisa Menghindari Penyakit Berbahaya Sampai Makanan Penyebab Kanker Nasofaring

"Istilah paru kan udah separo, tinggal kita yang jaga dengan baik, gitu aja lah," terangnya.

Bopak, Kamis (7/11/2019).

Pria berusia 52 tahun ini juga mengungkap penyebab dari kondisinya saat ini.

Bopak menyebut jika penyakitnya ini disebabkan karena pola hidupnya dulu yang tidak teratur.

Disebutkan ia mulai mengalami gangguan paru-paru sejak tahun 2017 silam.

"Katanya (dokter) pola hidupnya, sih. Karena kan perokok pasif dan mungkin penyakit lama juga," ungkap Bopak.

Meski dalam keadaan yang tidak sepenuhnya sehat, namun Bopak tetap bersyukur.

Baca Juga: Ini yang Terjadi Pada Tubuh Jika Selalu Sarapan dengan Selai Kacang, Langsung Terhindar dari Kanker Mematikan!

"Bersyukurnya sih cepat ketahuan. Kalau enggak, enggak tahu bakal kayak gimana," lanjutnya

Artikel Berlanjut Setelah Video Berikut Ini

Bopak bertahan dengan satu paru-paru

Bertahan hidup hanya dengan satu paru-paru bukanlah perkara yang mudah bagi Bopak.

Komedian bernama asli Indrayana Bidwy ini mengatakan jika dirinya sempat mengalami susah makan.

Sebelumnya untuk makan saja Bopak merasa sangat tidak berselera.

Demi menjaga kesehatannya, Bopak pun diwajibkan untuk tetap berobat jalan oleh dokter.

Baca Juga: Selalu Makan Bawang Putih Mentah Selama Satu Minggu, Kanker Mematikan ini Tak akan Berani 'Menyentuh' Tubuh

"Paling di napas. Kalo napas paru satu kan yang bekerja sebelah kanan aje, kiri engga," ucap Bopak.

"Sekarang sudah lebih baik, sudah ada selera makannya lagi. Kemarin sempat susah makan," tuturnya.

"Sekarang juga berobat jalan dan kontrol setiap minggu. Kontrol itu harus selama enam bulan, tapi nanti jadi dua minggu sekali kontrolnya," paparnya. 

Baca Juga: Cuma Rutin Minum Rebusan Air Kelapa Setiap Hari, Ternyata Bisa Hindari Penyakit Mengerikan Ini Pada Tubuh! Simak Penjelasannya