Resep Panada Bolognaise Enak, Kreasi Panada Yang Antimainstream

By Amanda Fanny, Minggu, 2 Februari 2020 | 13:00 WIB
Resep Panada Bolognaise, Inovasi Kekinian Panada Super Unik (Sajian Sedap)

SajianSedap.com - Resep Panada Bolognaise yang enak ini bisa jadi camilan fancy keluarga.

Tak cuma enak, Resep Panada Bolognaise juga mudah dan praktis dibuat.

Mari langsung buat Resep Panada Bolognaise untuk camilan nikmat di hari libur.

Baca Juga: Resep #KemilauKulinerIndonesia: Resep Panada Ayam Kecap, Kudapan Khas Indonesia Bagian Timur

Waktu: 45 Menit

Sajian: 21 Buah

Bahan Isi:100 gram daging giling75 gram mixed vegetable1/2 buah bawang bombay, cincang kasar2 buah tomat merah, seduh, cincang kasar2 sendok makan pasta tomat1 sendok makan saus tomat1/2 sendok teh garam1/2 sendok teh merica bubuk1/2 sendok makan gula pasir1/2 sendok teh oregano1/4 sendok teh basil100 ml air70 gram keju melted2 sendok makan minyak, untuk menumis

Bahan Kulit:250 gram tepung terigu protein sedang1/4 sendok teh baking powder1 sendok teh (4 gram) ragi instan1 sendok makan gula pasir1 butir telur1/2 sendok teh garam125 ml santan, dari 1/4 butir kelapa500 ml minyak, untuk menggoreng

Cara Membuat Panada Bolognaise:

1. Isi: tumis bawang bombay sampai harum. Masukkan daging giling. Aduk sampai berubah warna. Tambahkan tomat, pasta tomat, saus tomat, garam, merica bubuk, dan gula pasir. Aduk rata.

2. Masukkan air. Masak sampai mendidih. Tambahkan mixed vegetable. Masak sampai matang dan meresap. Masukkan oregano dan basil. Aduk rata. Angkat dan biarkan dingin.

3. Kulit: campur tepung terigu, baking powder, ragi instan, dan gula pasir. Aduk rata. Masukkan telur, garam, dan santan sedikit-sedikit sambil diuleni sampai elastis. Diamkan 20 menit.