Belum Banyak yang Tahu, Daun Sambung Nyawa Ini Ternyata Bisa Jadi Obat Penyakit Akut

By Lutfi Mudrika Izaki, Jumat, 14 Februari 2020 | 17:45 WIB
Daun Sambung Nyawa, Siapa Sangka Tumbuhan ini Ternyata Punya Manfaat yang Luar Biasa Untu Kesehatan Sesuai Namanya (iStock)

SajianSedap.com - Diabetes merupakan penyakit gangguan metabolik menahun.

Biasanya akibat pankreas tak memproduksi cukup insulin atau tubuh tak dapat menggunakan insulin yang diproduksi secara efektif.

Insulin ini merupakan hormon untuk mengatur kadar keseimbangan gula darah.

Seiring berjalannya waktu, diabetes dapat mengganggu fungsi organ tubuh manusia.

Baca Juga: Enggak Perlu Obat, Rajin Minum Air Rendaman Rambut Jagung Ternyata Bisa Turunkan Kolestrol!

Baca Juga: KABAR BAIK untuk Penderita Diabetes! Makan Kayu Manis Ternyata Bisa Turunkan Kadar Gula Lebih Baik dari Obat!

Sehingga beberapa organ tubuh bekerja tak semestinya dan ada pula yang harus diamputasi.

Walaupun berbagai upaya obat penyembuhan dan insulin ditemukan, hal itu belum bisa menyembuhkan diabetes secara total.

Perlunya perubahan gaya hidup dan pola makan untuk bisa terhindar dari serangan diabetes.

Jadi karena itulah mengapa jika penderita diabetes hanya mengandal obat-obatan diabetes semata, maka percuma saja.

Menurut dr. dr. Fiastuti Witjaksono, MS, MSc, SpGK (K), Dokter Spesialis Gizi Klinik di RSCM, MRCCC dan Jakarta Heart Centre, dalam pers rilis Empat Pilar Manajemen Diabetes, percuma saja jika penyandang diabetes hanya mengandalkan obat-obatan, tanpa memperhatikan asupan gizi yang masuk ke dalam tubuh.

Hal ini terkait karena tidak sembarang dalam menjalankan pola makan untuk diabetes.

Penderita diabetes perlu memilih pola makan dengan gizi seimbang yang mengandung karbohidrat baik yang memiliki indeks glikemik rendah, tinggi serat, vitamin dan mineral.