Setelah Tak Bisa Minum hingga Harus Pakai Popok, Para Perawat Pasien Virus Corona Kini Menggunduli Kepalanya, ini Alasannya

By Raka, Sabtu, 15 Februari 2020 | 09:45 WIB
Para perawat pasien virus corona menggunduli kepalanya (Kolase kompas.com)

Setelah Tak Bisa Minum hingga Harus Pakai Popok, Para Perawat Pasien Virus Corona Kini Menggunduli Kepalanya, ini Alasannya

SajianSedap.com - Para perawat pasien virus corona sempat tidak bisa minum air putih hingga harus mengenakan popok.

Hal itu dilakukan agar tidak meninggalkan para pasien.

Bahkan kini mereka harus menggunduli rambut.

Baca Juga: Cuma Sejengkal dari Tempat Karantina Virus Corona, Begini Cerita Mahasiswa Indonesia yang Harus Keluar Rumah Demi Cari Makan

Sejumlah perawat yang menangani pasien virus corona Covid-19 di Wuhan, China, dilaporkan menjadi gundul.

Keputusan untuk membuat kepala plontos merupakan bagian dari pengorbanan mereka dalam bertugas di garda terdepan kota asal penyebaran virus.

Hingga Jumat (14/2/2020), virus corona yang dulunya dikenal sebagai 2019-nCov itu telah membunuh lebih dari 1.000 orang dan menginfeksi hingga 65.000 orang.