STOP Buang Kulit Bawang Merah! Ternyata Bisa Turunkan Resiko Penyakit Mematikan Yang Ditakuti Banyak Orang

By Marcel Mariana, Sabtu, 29 Februari 2020 | 05:00 WIB
kulut bawang merah punya banyak manfaat (tribunnews.com)

Manfaat Konsumsi Bawang Merah untuk Kesehatan

Selain untuk bumbu masakan, bawang merah dipercaya memiliki khasiat untuk kesehatan.

Beberapa orang mungkin tidak suka mengonsumsi bawang merah, karena dianggap menimbulkan bau badan apabila mengonsumsi.

Padahal menurut penelitian, bawang merah memiliki kandungan yang jarang ditemukan pada sayuran lain.

Berikut kandungan bawang merah dan khasiatnya bagi tubuh.

Baca Juga: Resep Tumis Tahu Bawang Merah Enak Ini Siap Disajikan Dalam 30 Menit

1. Quercetin

Bawang merah mengandung quercetin yang bersifat antioksidan, anti-inflamasi, dan anti-jamur. Mengonsumsi bawang merah dipercaya dapat mencegah seseorang terkena kanker.

Selain itu, kandungan quercetin juga dinilai efektif menyembuhkan sakit flu dan demam.