Ririn Ekawati Dituduh Asisten Konsumsi Narkoba, Fitri Salhuteru Bongkar Pesan Whatsapp Berisi Pengakuan Ririn pada Sahabat

By Virny Apriliyanty, Selasa, 10 Maret 2020 | 09:10 WIB
Ririn Ekawati Dituduh Asisten Konsumsi Narkoba, Fitri Salhuteru Bongkar Pesan Whatsapp Berisi Pengakuan Ririn pada Sahabat (Tribunnews.com dan Instagram.com)

Ririn Ekawati Dituduh Asisten Konsumsi Narkoba, Fitri Salhuteru Bongkar Pesan Whatsapp Berisi Pengakuan Ririn pada Sahabat

SajianSedap.com - Beberapa hari ini publik dihebohkan dengan kabar artis cantik Ririn Ekawati terseret kasus narkoba.

Bahkan kini asisten Ririn Ekawati yang berinisial ITY sudah resmi menjadi tahanan karena hasil tesnya positif.

Dari keterangan ITY, asisten artis tersebut mengungkap bila Ririn Ekawati juga mengonsumsi pil happy five.

Baca Juga: Serahkan Warisan Mendiang Sang Suami ke Mantan Istri, Ririn Ekawati Nangis Bombay Ceritakan Hal Ini 'Sebenarnya Nggak Mau Menikah..'

Baca Juga: Padahal Banting Tulang Hidupi Anak, Ririn Ekawati Malah Tolak Mentah-mentah Lamaran Teman Suami! Alasannya Mencengangkan

Namun, dari pemeriksaan pertama, hasil tes Ririn Ekawati menunjukkan janda 2 anak itu negatif.

Untuk pemeriksaan lebih lanjut kemarin Senin (9/3/2020) Ririn Ekawati telah melakukan tes rambut di BNN Lido.

Ternyata, Ririn Ekawati yang belum mau memberikan keterangan kepada wartawan ini, justru telah buka suara pada sahabatnya, Fitri Salhuteru.

Kira-kira apa isi pengakuannya, ya?

Pengakuan Ririn pada Para Sahabat

Dilansir dari Tribunnews.com, menurut Fitri Salhuteru, Ririn Ekawati tegas membantah mengkonsumsi pil happy five di grup WhatsApp mereka.

Awalnya para sahabat Ririn Ekawati mempertanyakan statemen ITY yang yang mengatakan memberikan pil happy five kepada Ririn Ekawati dan mengonsumsi pil tersebut.

"Jadi sahabat-sahabatnya tanya ke Ririn di grup. Menanyakan soal statemen asistennya itu, 'benar konsumsi itu (happy five)', kata Fitri Salhuteru di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Senin (9/3/2020).

Ririn Ekawati telah kembali ke Polres Jakarta Barat, setelah diperiksa di BNN Lido sekira pukul 15.50 WIB pada Senin (9/3/2020).

Baca Juga: Disebut Incar Harta, Ririn Ekawati Nangis Bombay Ungkap Alasan Mau Nikahi Ferry Wijaya Walau Tahu Suami Derita Kanker

Baca Juga: Sempat Ingin Dilamar Sahabat Sang Suami, Ririn Ekawati Buktikan Bisa Biayai Anaknya Sendiri, Ruang Makannya Saja Semewah Ini!

"Nah di grup itu Ririn ngakunya enggak konsumsi happy five itu," tambahnya.

Hal itu pun tampak sama dengan hasil tes urine Ririn Ekawati.

Saat polisi menyatakan hasil tes urine Ririn negatif, Fitri Salhuteru mengatakan bahwa seluruh sahabat Ririn Ekawati menyambut bahagia kabar tersebut.

"Hasilnya negatif kan. Ya kami semua teman-temannya pastinya senang dapat kabar itu dan pastinya akan mendukung Ririn jika benar," ucapnya.

Fitri Salhuteru menuturkan bahwa saat ini dirinya dan sahabat-sahabat Ririn Ekawati lainnya ingin segera menemui Ririn, namun mereka bingung harus menemui dimana.

Pasalnya, Ririn Ekawati sendiri masih harus menjalani beberapa rangkaian pemeriksaan.

"Kami sekarang masih membahas di grup mau ketemu sama Ririn tapi gimana caranya. Kan dia (Ririn) masih jalani pemeriksaan. Kami masih menunggu waktunya bertemu dia," jelasnya.

Baca Juga: Tak Sentuh Warisan Suami dan Harus Cari Makan Sendiri, Ririn Ekawati Ungkap Penyesalan Terbesarnya Sepeninggal Ferry

Baca Juga: Tak Ambil Sepeserpun Warisan Suami, Ririn Ekawati Bongkar Pabrik Uang yang Membuatnya Masih Sanggup Beri Makan Dua Anaknya

"Karena kami yakin Ririn itu tidak mengonsumsi barang tersebut. Mungkin dia lagi apes aja. Saya yakin dia bisa lewati masalahnya," ujar Fitri Salhuteru.

Kronologis Ririn Ekawati Tersandung Kasus Narkoba

Polisi temukan beberapa butir Xanax di rumah Ririn Ekawati

Tak hanya Happy Five, polisi menemukan barang b

 

Bukti lain saat menggeledah rumah Ririn Ekawati polisi menemukan psikotropika jenis xanax.

Hal ini terungkap saat Polres Metro Jakarta Barat merilis hasil penangkapan kasus dugaan penyalahgunaan dan kepemilikan psikotropika, yang diduga dilakukan Ririn Ekawati dan asiatennya, ITY serta DF.

Dilansir dari Tribunnews.com, Rilis dilakukan di Polres Metro Jakarta Barat, Jalan S Parman, Slipi, Jakarta Barat, Senin (9/3/2020).

Artikel berlanjut setelah video di bawah ini. 

Namun, dalam giat rilis itu, Polisi hanya menetapkan tersangka kepada ITY dan DF, serta sudah resmi menahan kedua tersangka itu.

Baca Juga: Kini Harus Cari Sesuap Nasi Seorang Diri, Ririn Ekawati Ungkap Alasan Tetap Nikahi Ferry Walau Tahu Sang Suami Derita Leukimia

Baca Juga: Mengaku Tak Dapat Warisan Suaminya yang Meninggal 2 Tahun Lalu, Begini Cara Ririn Ekawati Cari Sesuap Nasi Untuk 2 Putrinya

Kepala Satuan Reserse Narkoba Polres Metro Jakarta Barat, Kompol Ronaldo Maradona Siregar menjelaskan kronologi penangkapannya.

Penangkapan tersebut terjadi di salah satu loby apartemen di kawasan Setiabudi, Jakarta Selatan, Sabtu (7/3/2020) pukul 23.00 WIB.

"Setelah kami amankan di loby apartemen, polisi melakukan penggeledahan. Terdapat barang bukti happy five dua butir yang ditemukan di tas milik asisten RE, sih ITY ini," kata Ronaldo Maradona Siregar dalam giat rilis.

"Kemudian, ada setengah butir barang bukti. Menurut ITY, setengahnya lagi diberikan ke Ririn. Kami juga geledah kosan milik ITY," tambahnya.

Ronaldo mengatakan kalau pihaknya berhasil mendapatkan barang bukti dari penangkapan Ririn Ekawati, ITY, dan DF sebanyak 38 butir happy five.

Ronaldo mengungkapkan bahwa pengakuan Riri, ia tidak mengonsumsi barang bukti happy five tersebut dan hasil urinenya negatif.

Baca Juga: Penyakit Mematikan Renggut Nyawanya Secara Tiba-tiba, Segera Jauhi Makanan Ini Jadi Pesan Terakhir Suami Ririn Ekawati

Baca Juga: 2 Tahun Ditinggal Suami dengan Warisan Segunung, Intip Mewahnya Hunian Ririn Ekawati Kini! Meja Makannya Mentereng

Namun saat digeledah lagi, di rumah Ririn Ekawati, polisi menemukan psikotropika jenis xanax.

"Setelahnya, kami lakukan penggeledahan di kediaman RE, ditemukan psikotropika jenis xanax," ucapnya.

Ketika dimintai keterangan, menurut Ronaldo sesuai komentar Ririn Ekawati, bahwa Xanax tersebut adalah milik mendiang suaminya, Ferry Wijaya yang meninggal tahun 2017.

"Sehingga, kami lakukan pemeriksaan lebih lanjut dan membawa RE ke Lido, Jawa Barat untuk di tes rambut," jelasnya.

Lebih lanjut, Kompol Ronaldo Maradona Siregar bertujuan membawa Ririn Ekawati ke Lido, Jawa Barat agar polisi mengetahui ketergantungannya terhadap psikotropika atas kasus yang dihadapinya saat ini.

"Tujuannya agar mengetahui lebih jauh soal keterkaitan dengan pengguna psikotropika," ujar Kompol Ronaldo Maradona Siregar.

Artikel ini telah tayang di sripoku.com dengan judul Fitri Salhuteru Ungkap Percakapan WhatsApp, Pengakuan Ririn Ekawati Terkuak, Bantah Tuduhan Asisten

Baca Juga: Ditinggal Sang Ayah Di Usia 5 Bulan, Begini Cantiknya Putri Ririn Ekawati yang Tumbuh Tanpa Sosok Ayah saat Buka Puasa

Baca Juga: Berita Terpopuler Hari Ini, Dari Alasan Dul Keluar dari Rumah sampai Ririn Ekawati Berbuka dengan Menu Penyebab Leukimia