Makanan Pencegah Darah Tinggi, Siapa Sangka 7 Makanan yang Sering Kita Konsumsi Ini Bisa Jadi Obatnya! Dari Kiwi Hingga Brokoli

By Rafida Ulfa, Sabtu, 21 Maret 2020 | 11:15 WIB
Makanan pencegah darah tinggi, 7 makanan ini bisa jadi obat penangkalnya! (baibaz/iStockphoto & healthtexas)

SajianSedap.com - Makanan pencegah darah tinggi ternyata biasa kita konsumsi sehari-hari.

Selain enak di makan, makanan pencegah darah tinggi ini juga gampang dicari.

Sebaiknya konsumsi makanan pencegah darah tinggi ini agar terhindar dari penyakit berbahaya tersebut.

Penyakit tekanan darah tinggi atau hipertensi menjadi pemicu utama penyakit kronis.

Karenanya, penting untuk menjaga agar tekanan darah tetap stabil.

Baca Juga: Jarang Ada yang Tahu, Terong Belanda Ternyata Bisa Jadi Obat Alami Darah Tinggi dan Sembuhkan Berbagai Penyakit Lainnya!

Baca Juga: Dianggap Sebabkan Darah Tinggi, Siapa Sangka Garam Dapur Justru Bisa Mengatur Tekanan Darah Lo! Ini Alasannya

Membatasi asupan sodium atau garam merupakan salah satu cara menjaga tekanan darah.

Tetapi para ahli mengingatkan, selain memilih makanan yang memiliki sodium alami, pilihlah makanan yang setidaknya mengandung 2 dari 3 mineral, yakni kalsium, magnesium, dan potasium.

Nah, berikut ini beberapa makanan yang baik untuk menjadi penangkal darah tinggi.

Makanan Pencegah Darah Tinggi

Diketahui bahwa Tekanan darah tinggi, atau hipertensi, terjadi ketika tekanan darah Anda meningkat ke tingkat yang tidak sehat.

Pengukuran tekanan darah ini didasarkan pada berapa banyak darah yang melewati pembuluh darah Anda dan jumlah resistensi yang dipenuhi darah saat jantung memompa.

Mengenal Hipertensi, Berapa Tekanan Darah Normal Orang Dewasa?

Baca Juga: Makanan Penyebab Kanker Darah, Hati-hati, Makanan yang Biasa Dikonsumsi Anak-anak ini Bisa Jadi Penyebabnya

Baca Juga: Makanan Penyebab Kanker Serviks, Tak Ada yang Menyangka Jika Makanan Kaya Gizi ini Bisa Berbahaya Bagi Kaum Wanita

Tekanan darah tinggi ini juga ternyata dapat memicu penyakit yang lebih serius, contohnya jantung. 

Hipertensi biasanya berkembang selama beberapa tahun, sehingga tak jarang penderitanya tidak melihat gejala apa pun.

Tetapi bahkan tanpa gejala, tekanan darah tinggi dapat menyebabkan kerusakan pada pembuluh dan organ darah Anda, terutama otak, jantung, mata, dan ginjal.

Sehingga dengan demikian penting artinya untuk mendeteksi tekanan darah tinggi sejak dini.

Nah selain itu, konsumsilah makanan-makanan sehat berikut ini untuk mencegah terjadinya darah tinggi.

1. Kacang Putih

Satu cangkir kacang memiliki 13 persen kalsium, 30 persen magnesium, dan 24 persen potasium, yang tubuh kita perlukan setiap hari.

2. Yogurt Bebas Lemak

Yogurt yang dibuat dari susu rendah lemak memiliki kandungan kalsium 49 persen, magnesium 12 persen, dan potasium 18 persen dari kebutuhan harian kita.

3. Buah Kiwi

buah kiwi kaya antioksidan

Satu buah kiwi mengandung 2 persen kalsium, 7 persen magnesium, dan 9 persen potasium, dari kebutuhan harian. Kandungan vitamin C buah ini juga lebih tinggi dari pada jeruk.

Baca Juga: Makanan Penyebab Kanker Nasofaring, Lauk Favorit Orang Indonesia ini Bisa Jadi Penyebab Utamanya

4. Pisang

Satu buah pisang berukuran sedang mengandung 1 persen kalsium, 8 persen magnesium, dan 12 persen potasium, yang kita perlukan. Bonusnya, pisang membantu menurunkan kadar hormon stres dalam darah.

5. Paprika Merah

Satu cangkir paprika merah mentah menyediakan 1 persen kalsium, 4 persen magnesium, dan 9 persen potasium yang kita perlukan. Paprika bisa disimpan sampai 10 hari di kulkas.

Baca Juga: Makanan Penyebab Radang Paru-Paru, Makanan Enak ini Ternyata Lebih Mengancam Paru-paru Dibanding Sebungkus Rokok!

Artikel berlanjut setelah video di bawah ini.

6. Brokoli

Satu cangkir brokoli yang sudah dimasak memiliki 6 persen kalsium, 8 persen magnesium, dan 14 persen potasium. Brokoli juga terkenal akan kandungan glukosinolat yang bisa melawan sel kanker.

7. Ubi

Satu buah ubi berukuran sedang yang dimakan dengan kulitnya mengandung 4 persen kalsium, 8 persen magnesium, dan 15 persen potasium. 

Baca Juga: Makanan Penyebab Rubella, Hindari Anak Pada Jenis Makanan Ini Jika Tidak Ingin Tertular Virusnya!

Baca Juga: Makanan Penyebab Asam Lambung, Bukan Hanya Kopi, Justru 4 Makanan Enak Ini Penyebab Utamanya!

Artikel ini telah tayang di Tribunjogja.com dengan judul 7 Makanan Super yang Bisa Mencegah Darah Tinggi alias Hipertensi dan Tribunjogja.com dengan judul Tips Perawatan Rumahan untuk Penderita Darah Tinggi atau Hipertensi.