Jerih Payah Barbie Kumalasari
Barbie lebih lanjut menceritakan, beberapa waktu lalu ia sempat tak fokus dengan kasus Galih Ginanjar sehingga hasilnya tak maksimal.
"Dengan kuasa hukum kemarin dengan kesibukannya sendiri, aku rasa pas sidang cuma satu, dua orang aja yang datang."
"Sehingga hasilnya tak maksimal dan membuat vonis Galih berat," cerita Barbie Kumalasari.
Lebih lanjut, Barbie Kumalasari menegaskan, perannya yang begitu penting di kasus Galih Ginanjar.
"Itu jerih payah ku. Kalau gak ada aku, mungkin gak akan jalan. Aku juga selalu komitmen dan bertanggungjawab sampai kasusnya selesai."
"Bagaimana juga namanya berpasangan itu berat juga, ada rasa sayang dan perhatian meski semarah apapun," jelas Barbie Kumalasari.
Barbie menyatakan, vonis yang ditetapkan untuk Galih Ginanjar membuat hatinya kecewa sehingga mengganti tim kuasa hukum.
"Kuasa hukum lama juga surat kuasanya cuma sampai pengadilan saja," imbuh Barbie Kumalasari.
Barbie menyatakan, pengajuan banding Galih Ginanjar bukan berarti sebuah sikap iri pihaknya kepada Rey Utami dan Pablo Benua.
"Kalau iri kita tak melihat ke situ tetapi lihat unsurnya dulu," aku Barbie Kumalasari.
Artikel Berlanjut Setelah Video Berikut Ini