Alasan Mengembalikan Bantuan Sosial
Mengutip dari Kompas.com, Lurah Cikiwul, Warsik Suryana, membenarkan jika ada sejumlah warganya yang mengembalikan bansos dari pemerintah.Ia mengatakan ada lima paket bansos yang telah dikembalikan warga.“Iya (ada yang kembalikan), yang baru lapor ke saya baru lima orang,” ucap Warsik, Selasa (21/4/2020).
Baca Juga: Obat Belum Ditemukan, Tapi 600.000 Orang Dinyatakan Sembuh dari Virus Corona! Terungkap Hal Ini yang Dilakukan Oleh Para DokterBukan tanpa alasan, pengembalian bansos tersebut rupanya terjadi, karena warga penerima bantuan merasa masih mampu memenuhi kebutuhan mereka selama masa PSBB ini.Menariknya lagi, warga yang mengembalikan bansos tersebut bahkan justru memilih membagikannya kembali kepada mereka yang lebih membutuhkan namun tidak mendapat bantuan.“Jadi bukan menolak bantuan, mereka merasa mampu memenuhi kebutuhan saat PSBB ini makanya dikembalikan. Keinginan si penerima sembako yang mengalihkan ke yang lain (orang membutuhkan),” ungkap Warsik.