Dirumahkan Karena Corona, Pilot Ini Rela Banting Setir Jadi Kurir Makanan Demi Bisa Bertahan Hidup

By Marcel Mariana, Senin, 4 Mei 2020 | 11:10 WIB
Supir Pesawat terbang ini tidak malu banting setir jadi kurir makanan di tengah pandemi corona (sosok.grid.id)

Dirumahkan Karena Corona, Pilot Ini Rela Banting Setir Jadi Kurir Makanan Demi Bisa Bertahan Hidup

Sajiansedap.com - Wabah corona sampai saat ini masih belum berakhir.

Sampai saat ini belum ada kepastian kapan pandemi global ini akan berakhir.

Akibat wabah virus corona, beberapa sektor industri terpaksa harus dihentikan.

Terutama industri yang berkaitan dengan sektor pariwisata.

Baca Juga: Bikin Merinding! Warga Amerika Cium Bau Busuk dari dalam Truk Saat Pandemi Corona, Saat Dibuka Isinya Mengerikan Banget

Termasuk industri penerbangan.

Untuk mencegah penyebaran virus corona meluas, mobilisasi masyarakat terpaksa dihentikan.

Karena penutupan akses transportasi udara ini, pegawai yang bekerja di industri penerbangan terpaksa dirumahkan sementara.

Karena itu lah, mereka harus mencari cara untuk tetap mendapatkan uang di tengah pandemi Covid-19 ini.

Seperti yang dilakukan oleh seorang pilot asal Thailand ini.

Kira-kira apa ya yang dilakukannya?

Baca Juga: Ramainya Bisnis Makanan di Online Saat Pandemi, Tak Seramai Bisnis Jual Beli Darah Pasien Sembuh Virus Corona

Baca Juga: Sekarang Sudah Sehat, Wali Kota Bogor Bima Arya Sebut Makanan Ini Sempat Perlambat Penyembuhannya dari Virus Corona, 'Selama Ini Cuek, Ternyata Ngaruh'

Banting Setir Jadi Kurir Makanan

Pilot asal Thailand ini rela membuang jauh-jauh gengsinya sebagai seorang pilot demi mencari sesuap nasi dengan menjadi kurir makanan.

Serupa dengan beberapa negara lain di dunia, Thailand diketahui telah memberlakukan kebijakan lockdown.

Karena kebijakan itu, perjalanan udara dibatasi dan membuat perusahan penerbangan memutuskan untuk menghentikan sementara para karyawannya.

Mereka yang berhenti akhirnya harus mencari alternatif pekerjaan lain untuk bertahan hidup di tengah pandemi Covid-19.

Salah satunya dengan menjadi kurir makanan.

Melansir dari Astro Awani, ada lebih dari 200 karyawan penerbangan di Bangkok yang banting setir menjadi kurir makanan ini.

Baca Juga: Masih Kekeuh Juga, Donald Trump Mengaku Punya Bukti Virus Corona Berasal dari Laboratorium Di China

Salah satu di antara mereka adalah Kritee Youngfuengmont, yang merupakan seorang pilot.

Tak lagi membawa penumpang di udara, kini ia sibuk mengirim makanan, menyuplai pasokan hingga menyediakan layanan e-hailing.

"Hidup ini tidak bisa ditebak dan apa pun bisa terjadi kapan saja.

"Anda bisa saja sedang menikmati momen indah dalam hidup, tapi dalam sekejap mata semua kebahagiaan itu mungkin akan hilang begitu saja," ujar Kritee.

Artikel Berlanjut Setelah Video di Bawah ini : 

Ia kemudian menjelaskan bahwa ketika dihadapkan dengan kesulitan hanya ada dua pilihan.

Yakni, menyerah atau berusaha keluar dari jeratan itu.

Baca Juga: Jokowi Izinkan 500 TKA China Datang di Tengah Pandemi Corona, Gubernur Sulawesi Tenggara Langsung Lakukan Hal Ini! Akibatnya Gak Main-main

Walaupun hanya menjadi kurir makanan, tapi penghasilan yang didapat Kritee cukup untuk memenuhi kebutuhan sehari-harinya.

Dilaporkan Astro Awani, Kritee bisa menghasilkan 1.500 Baht (sekitar Rp 690 ribu) setiap harinya.

Penghasilan itu turut didukung oleh masyarakat Bangkok yang memilih untuk memesan makanan dari luar selama masa lockdown.

Baca Juga: Banyak Orang Nekat Keluar Selama PSBB, Mbah Mijan Ungkap Kesedihan Lihat Keadaan Indonesia

-------

Bila anda ingin dapatkan informasi lebih lengkap tentang resep masakan dan kue untuk dicoba,bisa langsung saja berlangganan Tabloid Saji. Tinggal klik di Https://www.gridstore.id

Artikel Telah Ditayangkan di sosok.grid.id dengan Judul, Buang Jauh-jauh Gengsinya Sebagai Pilot Demi Sesuap Nasi, Sopir Pesawat Terbang Ini Rela Banting Setir Jadi Kurir Makanan Usai Dirumahkan Gegara Wabah Virus Corona