Pukul Sampai Ancam Perawat Pakai Pecahan Kaca, Pasien Positif Virus Corona Ini Kekeuh Minta Pulang Saat Diisolasi, Tim Medis Akhrinya Terpaksa Lakukan Ini

By Rafida Ulfa, Senin, 4 Mei 2020 | 09:30 WIB
Perawat terpaksa lakukan hal ini karena pasien Covid-19 ini tak kooperatif saat akan dirawat (foto ilustrasi) (Tribunnews.com)

Ruang isolasi digembok

Setelah kejadian yang berulang kali itu, pihak RS menghubungi Dinas Kesehatan Samarinda.

Akhirnya N dipindahkan ke RS Karantina di Gedung Bapelkes Kaltim, Jalan Woter Monginsidi, Samarinda.

N ditempatkan di kamar khusus bagi pasien yang tidak kooperatif.

"Hand over pasien N sudah selesai dari RS IA Moeis ke RS Karantina pukul 11.00 WITA tadi, sudah dipindah ke karantina," kata Plt Kepala Dinas Kesehatan Samarinda, Ismid Kosasih.

Agar tak kabur, jendela kamar yang ditempati pasien N dipasangi terali.

Pintu kamar pasien N yang ada di RS Karantina pun digembok. “Ada tenaga psikolog di karantina. Kalau perlu, psikiater nanti kita siapkan,” ungkap Ismid.

Baca Juga: KABAR BAIK! Ilmuwan Asal Amerika Ini Berhasil Menemukan Obat Untuk Sembuhkan Vrus Corona! Ada Bukti Kuatnya!

Baca Juga: Meresahkan Warga Bahkan Tim Medis, Terbongkar Alasan Kenapa Pasien Positif Corona di Kalimantan Nekat Kabur Dari Rumah Sakit

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Pasien Positif Covid-19 Ancam Pecahan Kaca dan Pukul Perawat, Minta Pulang Saat Diisolasi, Ruang Karantina Kini Digembok".