Sempat Diidap Baim Wong Sampai Harus Segera Operasi Mata, Siapa Sangka Ternyata 4 Menu Favorit Ini Bisa Jadi Makanan Pencegah Katarak

By Siti Afifah, Sabtu, 16 Mei 2020 | 07:30 WIB
Baim Wong baru saja operasi katarak, ternyata ini makanan pencegah katarak yang wajib kita makan (Kolase Youtube dan Tribunnews)

Makanan Pencegah Katarak

Mata katarak adalah masalah serius yang cukup tinggi terjadi di Indonesia.

Gangguan mata ini sering menyerang orang lanjut usia, namun anak muda dengan gaya hidup yang tidak sehat juga rentan sekali terkena masalah mata katarak.

Saat terkena katarak, perlu dilakukan operasi untuk menyembuhkannya.

Namun, operasi ini akan membuat kemampuan mata untuk melihat berkurang yang tentunya akan sangat merugikan.

Baca Juga: Makanan Pencegah Kanker, Siapa Sangka Makanan Favorit Orang Indonesia Ini Bisa Ampuh Cegah Penyakitnya! Intip Apa Saja

Baca Juga: Makanan Pencegah Darah Tinggi, Siapa Sangka 7 Makanan yang Sering Kita Konsumsi Ini Bisa Jadi Obatnya! Dari Kiwi Hingga Brokoli

Nah, untuk itu Anda perlu mencegah penyakit mata ini.

Menurut laman Steptohelath com, makanan-makanan ini mampu melindungi mata Anda dari masalah katarak.

1 Buah Jeruk

Buah jeruk merupakan buah yang kaya vitamin C serta senyawa beta karoten yang sangat dibutuhkan mata.

Hal itu penting untuk melindungi mata dari stres oksidatif akibat paparan sinar matahari, layar ponsel dan beragam macam radiasi.

Nah untuk itu, rutinlah makan buah jeruk untuk melindungi mata Anda dari masalah mata katarak.