Enggak Pakai Repot, Begini Cara Membuat Toples Bekas Kue Kering Jadi Kinclong Lagi Cuma dengan Tepung Kanji

By Raka, Selasa, 26 Mei 2020 | 15:30 WIB
Tips membersihkan toples sisa kue kering agar kinclong lagi (iStockphoto/Milkos)

Sajiansedap.com - Selain piring, toples kue kering adalah salah satu peralatan yang menumpuk pasca lebaran.

Seringkali kita mengalami kesulitan mencuci toples akibat sisa kue kering.

Padahal untuk membuat toples jadi kinclong lagi cukup menggunakan tepung kanji.

Baca Juga: Resep Kastengel Cornflake Enak, Resep Kue Kering Khas Lebaran yang Bikin Sulit Berhenti Ngunyah

 

Tak hanya kue kering, kita pasti sering menggunakan toples untuk menyimpan aneka hidangan.

Yang paling sering sih untuk aneka gorengan seperti peyek, kerupuk, atau keringan sehari-hari.

Saat hari raya datang, toples pasti makin sering dipakai.

Apalagi kalau bukan untuk menyimpan kue kering.