Mata Panda Bikin Minder? Campur Tomat dengan 5 Bahan Dapur Ini Sebagai Masker Mata, Hasilnya Langsung Terlihat dalam Semalam!
Sajiansedap.com - Kurang tidur atau kelelahan bisa menjadi salah satu faktor munculnya lingkaran hitam di sekitar mata.
Kondisi ini disebut dengan mata panda.
Tak heran bila banyak wanita yang melakukan berbagai cara untuk menutupi dan menghilangkan kantung mata ini.
Namun, selain ditutup dengan makeup, kamu bisa lho mengatasi kantung mata dengan memanfaatkan bahan alami, yakni tomat!
Baca Juga: Dikenal Bisa Cegah Kanker, Siapa Sangka Tomat Bisa Jadi Racun Jika Diolah dengan Cara Ini
Baca Juga: Rutin Makan Tomat Setiap Hari, Perubahan Tak Terduga Ini Akan Terjadi Pada Tubuh! Ajaib Banget!
Kandungan pemutih alami dari tomat membuatnya sempurna sebagai bahan pencerah kulit wajah.
Tomat mengandung vitamin A, B dan C yang membantu meregenerasi kulit yang kusam.
Kandungan antioksidan di dalamnya juga membantu menghilangkan warna gelap pada kulit dan pigmentasi.
Setidaknya ada lima cara yang bisa kamu coba untuk menghilangkan kantung mata yang menghitam dengan menggunakan tomat.