Bikin Kaget, Coba Tambahkan Saos Tiram Pada 6 Masakan Sederhana Ini, Rasanya Dijamin Jadi Enak Banget, Wajib Dicoba!

By Marcel Mariana, Sabtu, 27 Juni 2020 | 15:04 WIB
Resep Mi Goreng Taoge yang Nikmat Ini Langsung Disambut Keluarga Di Meja Makan (Sajian Sedap)

Bikin Kaget, Coba Tambahkan Saos Tiram Pada 6 Masakan Sederhana Ini, Rasanya Dijamin Jadi Enak Banget, Wajib Dicoba!

Sajiansedap.com - Apakah anda suka menambahkan saos tiram pada setiap makanan yang anda masak?

Membubuhkan saus tiram pada 6 jenis makanan berikut ini ternyata akan membuat rasa dan tampilannya semakin menggoda loh.

Maklum, saus khas Tiongkok tersebut mampu memberikan rasa gurih yang lain dari yang lain pada masakan.

Baca Juga: Berhenti Konsumsi Dua Makanan Ini Kalau Masih Sayang Mata Anda, Bisa Sebabkan Glaukoma yang Berakhir Kebutaan

Karena itulah saus tiram menjadi salah satu bumbu yang sering sekali kita temui di dapur Indonesia.

Apa sajakah 6 jenis masakan yang cocok kita bubuhi dengan saus tiram?

Penasaran kan?

Yuk, kita tengok.

Makanan yang Cocok Ditambahkan Saos Tiram

1. Aneka tumisan akan jadi sangat lezat jika dibubuhi saus tiram, baik tumisan sayur, ayam, daging, dan udang.

Tambahkan minimal satu sendok makan.

Kehadirannya pasti melezatkan masakan.

Dalam hal ini saus tiram bisa disbandingkan dengan saus atau kecap lain seperti kecap manis, kecap ikan, atau kecap inggris.

Baca Juga: Coba Ganti Nasi Putih dengan Nasi Jagung, Ternyata Miliki Manfaat yang Luar Biasa hingga Bisa Cegah Penyakit Mematikan Ini!

Baca Juga: Ternyata Bukan Salah Nasi, Makanan Sehari-hari Ini yang Jadi Penyumbang Kalori Terbesar dalam Tubuh! Stop Sekarang Juga

Capcay atau ayam cah jamur juga termasuk ke dalam kategori tumisan ini.

Begitu juga dengan nasi tim ayam yang akan jauh lebih enak kalau tumisan ayamnya juga dimasak bersama saus tiram.

Salah satu contohnya adalah Tumis Daging Saus Tiram ini.

2. Ayam, udang, cumi, dan panggang bumbu oriental harus dibubuhi saus tiram.

Padukan saus tiram dengan bumbu halus, kecap manis, kecap ikan, dan madu.

Boleh juga ditambahkan air jeruk lemon supaya rasanya lebih segar.

Misalnya seperti pada Kerang Dara Oriental berikut ini.

Baca Juga: Harus Tahan Jijik, Pedagang Bakso Cuanki Ini Tertangkap Kamera Ludahi Makanan Pembeli, 'Mungkin itu Pelarisnya'

3. Bakmi dan kwetiau goreng biasanya hanya dibubuhi kecap asin dan kecap manis.

Coba bubuhi saus tiram, rasanya pasti lebih luar biasa.

Padukan saus tiram dengan minyak wijen, pasti aromanya lebih harum dan menggugah selera.

Coba saja resep Kwetiaw Sukiyaki Paprika Goreng ini.

Artikel Berlanjut Setelah Video di Bawah ini :

4. Seperti halnya makanan bercita rasa oriental lainnya, sapo tahu juga makin enak apabila mendapatkan tambahan saus tiram pada bumbunya.

Rasanya pasti lebih gurih lagi.

Salah satu contoh sapo tahu bersaus tiram ini adalah Sapo Tahu Udang.

Baca Juga: Sering Digunakan Sebagai Pembungkus Makanan, Siapa Sangka Kertas Nasi Ternyata Bisa Picu Penyakit Mematikan! Bahayanya Gak Main-main

5. Yakiniku, masakan Jepang dari daging yang dimasak bersama bawang bombay dan paprika juga enak dibuat dengan tambahan saus tiram.

Selain saus tiram, kita juga bisa menambahkan sedikit saus teriyaki.

Pasti terjadi paduan rasa yang nikmat.

Tak percaya? Tambahkan saja sedikit saus tiram ke resep Chicken Yakiniku ini.

6. Saus bergaya oriental untuk steak ala Cina atau saus rolade yang terbuat dari banyak kecap juga makin naik rasanya bila dibubuhi saus tiram.

Coba saja resep Bistik Lidah Sapi ini.

Itulah aneka makanan yang tambah lezat apabila kita bumbui dengan saus tiram.

Baca Juga: Waspada! Pria 72 Tahun Ini Hampir Tewas Seusai Makan Seafood Sisa Semalam, Begini Penjelasan Dokter

Sebenarnya, saus ini begitu serbaguna.

Jika Anda kreatif, tentu bisa menemukan penggunaan tambahan dari saus tiram.

Apa makanan bersaus tiram favorit Anda?

Baca Juga: Langsing dan Awet Muda di Kepala 4, Krisdayanti Bocorkan 5 Makanan yang jadi Pantangan, Salah satunya Roti!

Dapatkan aneka resep praktis dan mudah langsung dari handphone sase lovers dengan berlangganan emagz tabloid saji dengan klik di sini