Waspada! Dianggap Sehat, Ternyata Konsumsi Sayuran Mentah Bisa Berakibat Fatal Pada Tubuh, Bahayanya Gak Main-main

By Siti Afifah, Senin, 6 Juli 2020 | 07:45 WIB
Jangan lagi makan sayuran berikut ini di saat mentah, jika tak ingin hal mengerikan terjadi! (Tribunnews)

1. Brokoli

Brokoli

Brokoli, kubis Brussel, kembang kol dan anggota keluarga kubis lainnya dapat dimakan mentah oleh kebanyakan orang.

Tetapi beberapa orang memiliki masalah ketika memakannya mentah-mentah.

Brokoli mengandung gula majemuk yang disebut raffinose.

Itu tidak diserap oleh tubuh dan dipecah oleh bakteri di usus besar, akibatnya, kamu akan merasa kembung dan memiliki penumpukan gas.

Untuk membuat sayuran ini lebih mudah di perut, Anda perlu memasaknya di oven.

Hal itu akan membuat brokoli akan menjadi lebih mudah dikunyah dan dicerna.

Baca Juga: Waspada! Sering Konsumsi Telur Mentah Bisa Berikan Efek Samping yang Tidak Main-Main

Baca Juga: Penderita Diabetes Wajib Tahu! Dikira Sehat, Siapa Sangka Sayuran Ini Justru Tidak Boleh Dikonsumsi, Bisa Berakibat Fatal

2. Terong

Terong mengandung senyawa yang disebut solanine, yang dapat mengurangi penyerapan kalsium dan mengiritasi saluran pencernaan.

Dalam dosis besar dapat menyebabkan sakit perut, diare dan gejala lainnya seperti muntah, sakit kepala, mual dan pusing.

Jika makan terong mentah dan merasakan gejala-gejala ini, segera cari pertolongan medis.

Memasak terong ternyata juga bertujuan untuk menetralkan solanin.