Sedangkan cokelat praline maksimal empat minggu dan cokelat batangan bisa disimpan beberapa bulan.
Managing Director Le Chocolat Alain Ducasse, Damien Couliou, menjelaskan mengapa suhu ruang sangat optimal untuk mengasup cokelat.
"Kalau terlalu dingin air akan mengembun dan cokelatnya memutih. Kalau terlalu panas, lebih dari dari 20 derajat celcius, cokelatnya meleleh dan lembek," kata Couliou.
Menurut Couliou, saat terjadi kondensasi air akan bereaksi pada skala mikroskopis dengan gula yang terdapat dalam cokelat dan permukaannya mengkristal sehingga warnanya memutih.
"Air yang mengembun itu memang tidak memengaruhi rasa cokelat, hanya penampakannya saja," katanya.
Jadi, jika anda ingin warna cokelat tidak berubah, jangan simpan di dalam tempat terdingin di kulkas ya.
Jika tak ingin buru-buru menghabiskan cokelatnya, cukup ingat waktu konsumsi cokelat tersebut tak boleh lebih dari satu bulan sejak dibeli.
Artikel Berlanjut Setelah Video di Bawah ini :