Resep #KemilauKulinerIndonesia: Resep Bubur Tinutuan, Menu Sarapan Tradisional Dari Sulawesi Selatan

By Dwi, Minggu, 2 Agustus 2020 | 20:00 WIB
Resep Bubur Tinutuan, Menu Sarapan Istimewa Untuk Esok Hari (Sajian Sedap)

SajianSedap.com - Resep Bubur Tinutuan atau bubur Manado ini cukup menarik untuk disajikan sebagai menu sarapan.

Dalam Resep #KemilauKulinerIndonesia ini, kita menggunakan banyak sayuran saat membuatnya.

Seperti jagung, kangkung, kacang panjang, daun kemangi sampai bayam.

Dengan menggunakan ikan cakalang sebagai bahan pelengkapnya, membuat menu satu ini jadi lebih istimewa begitu disantap.

Percaya deh, perut jadi lupa kenyang kalau Resep Bubur Tinutuan ini menu sarapannya.

Baca Juga: Kreasi Bubur Sumsum Pandan, Camilan Sehat Kaya Manfaat

Waktu: 60 Menit

Sajian: 5 Porsi

Bahan:75 gram beras1150 ml air50 gram labu kuning, haluskan2 sendok teh garam100 gram labu kuning, dipotong kotak50 gram ubi kuning, dipotong kotak1 buah jagung manis, disisir1 ikat kangkung yang sudah disiangi2 ikat bayam yang sudah disiangi3 lonjor (30 gram) kacang panjang, dipotong 2 cm1 batang daun kemangi, disiangi