Profesi Sang Ayah Dihina
Tak hanya pernah ditawar pejabat, pekerjaan ayah dari Olivia Noor juga sempat dihina warganet.
Olivia Noor lantas membenarkan bahwa ayahnya adalah seorang pedagang buah, tapi ia justru bersyukur.
Pasalnya selama ini ia dan keluarganya tak pernah hidup dalam kekurangan.
"Sebenernya aku nggak mau respon komen-komen kayak gini.
Tapi sebelumnya aku makasih kalau kamu tau hidup aku sampe sedetail itu.
"Alhamdulillah aku emang anak seorang 'kuli'. Mungkin kita miskin materi, tapi kita nggak miskin hati," tulis Olivia.
Olivia juga mengaku bangga memiliki sosok ayah yang senantiasa mengajarkan hal-hal baik padanya.
"Boleh aku tanya gaya aku yang mana yang nggak sesuai sama keadaan aku?"
"Biarpun ayah aku cuman seorang kuli, tapi Alhamdulillah dia nggak pernah telantarin anak-anaknya."
"Bahkan dia bisa sekolahin semua anak-anaknya tanpa kekurangan, ayah aku juga nggak pernah ngajarin buat merendahkan dan menjatuhkan."
Olivia juga menegaskan bahwa dirinya tak malu sama sekali memiliki ayah yang hanya berprofesi sebagai pedagang buah.
"Biarpun cuma 'kang buah' sepeti yang kamu bilang, tapi aku yakin hidup aku dan keluarga aku jauh lebih bahagia dibanding kamu." tulisnya.