Greenfields Fresh Jersey Milk, Produk Susu Sapi Jersey Pertama dan Satu-satunya di Indonesia

By Raka, Selasa, 29 September 2020 | 13:15 WIB
Greenfields Fresh Jersey Milk resmi diperkenalkan di Indonesia (PT Greenfields Dairy Indonesia)

Kalau ingin mengurangi kandungan lemak pada makanan, akan lebih baik jika mengurangi dari camilan-camilan seperti kacang, gorengan tapi tidak mengurangi konsumsi susu. Sebagai konsumen, kita harus bijak dalam memilih makanan yang akan kita masukkan ke dalam tubuh kita. Pilihlah makanan-makanan yang bernutrisi dan memiliki kandungan-kandungan baik untuk tubuh kita.”

Pada acara peluncuran Greenfields Fresh Jersey Milk, Chef Devina Hermawan berbagi saran praktis seputar food pairing dengan Greenfields Fresh Jersey Milk.

Baca Juga: Resep Onigiri Omurice Enak, Sajian Unik Khas Jepang yang Bisa Dibuat Siapa Saja

Chef Devina berkata, “Greenfields Fresh Jersey Milk yang rasanya creamy ini cocok untuk diminum bersama berbagai macam hidangan, baik jenis sweet maupun savory (manis dan gurih).

Untuk hidangan savory, makanan-makanan dengan tekstur renyah dan rasa yang asin, gurih maupun pedas cocok dinikmati dengan rasa Greenfields Fresh Jersey Milk yang manis dan creamy. Sementara untuk hidangan manis, sudah menjadi kombinasi yang klasik dan lezat saat menikmati hidangan manis bersama susu.”

Greenfields Fresh Jersey Milk diperah dari sapi Jersey yang dipelihara di peternakan milik Greenfields di Jawa Timur dan diproduksi melalui proses pasteurisasi di pabrik milik Greenfields, di Palaan, Jawa Timur.

Greenfields Fresh Jersey Milk, susu sapi Jersey pertama dan satu-satunya di Indonesia sudah dapat Anda temukan di gerai-gerai terkemuka sekitar Anda ataupun di beberapa toko online dengan kemasan 1 liter.