Hati-hati Jika Makan Martabak di Malam Hari, Bahayanya Bisa Bikin Kita Alami Kerugian ini pada Tubuh

By Ulfa, Rabu, 30 September 2020 | 19:15 WIB
Martabak tidak baik untuk kesehatan (Tribun Travel - Tribunnews.com)

Makan di Malam Hari

Rasa lapar di malam hari memang suka tiba-tiba datang begitu saja.

Tapi bagi orang yang diet, makan di malam hari disebut haram hukumnya.

Maka dari itu, banyak pelaku diet mengatakan lebih baik tahan lapar di malam hari.

Toh saat tidur rasa lapar akan hilang dengan sendirinya.

Ilustrasi diet.

Baca Juga: Cobalah Oleskan Bawang Bombay dan Diamkan Selama 30 Menit di Kepala, Jangan Kaget Lihat Perubahan Menakjubkan Pada Rambut Anda

Baca Juga: Cuma Makan Jagung Rebus Setiap Hari, Jangan Kaget saat Tubuh Rasakan Efek Tak Terduga ini

Tapi menurut Julian Triharto, ahli mind slimming "diet dengan cara menahan lapar itu adalah cara terburuk."

Karena menurut Juli, sekitar 91 persen orang yang melakukan diet akhirnya menemui kegagalan karena tidak mampu menahan lapar, dan merasa skeptis pada dirinya.

Menahan lapar ternyata membuat perut terasa semakin lapar, dan akhirnya ketika tiba waktunya makan, justru akan makan lebih banyak untuk "membalas dendam" akibat derita kelaparan tersebut.

Jadi, jika lapar saat tengah malam, ngemil sebenarnya sah saja dilakukan.