Tetra Pak dan KARA Ajak Masyarakat Siapkan Hidangan Sehat dengan Santan Kelapa Kemasan

By Siti Afifah, Jumat, 16 Oktober 2020 | 14:30 WIB
Tetra Pak bersama dengan KARA Indonesia mengadakan online talk show yang bertujuan untuk mengedukasi masyarakat tentang kebaikan santan kelapa (Tetra Pak Indonesia)

Keunggulan Santan Kara

Pada skala nasional, konsumen juga mulai beralih dari pasar tradisional ke pasarmodern untuk mengurangi risiko penyebaran pandemi COVID-191.

Acara virtual talkshow tersebut juga menjelaskan bagaimana teknologi Ultra High Temperature (UHT) dan enam lapisan kemasan aseptik dari Tetra Pak dapat memastikan produk santan kelapa kemasan higienis, mudah dipakai, dan bernutrisi.

Teknologi UHT memastikan bahwa produk santan kemasan telah dipanaskan 140oC dalam waktu 8-15 detik.

Hal itu untuk mencapai kondisi sterilitas komersial telah tercapai (Fo ≥ 3 menit), yang membunuh bakteri jahat dan mikroba Clostridum botulinum, serta mikroorganisme.

Baca Juga: Selama Ini Kita Salah! Ternyata Begini 3 Cara Masak Santan Agar Tidak Membahayakan Tubuh, No 2 Sering Banget Kita Langgar

Baca Juga: Santan Sisa Jangan Dibuang! Gunakan Sebagai Lulur Ampuh untuk Bikin Kulit Kenyal dan Lembut Seperti Kulit Bayi

Selain itu, enam lapisan kemasan memastikan umur simpannya tetap terjaga tanpa kehilangan rasa, nutrisi, dan tekstur dari santan kelapa secara alami.

Panji Cakrasantana, Marketing Manager Tetra Pak Indonesia

Panji Cakrasantana, Marketing Manager Tetra Pak Indonesia memaparkan, “sesuai dengan visi perusahaan kami, Melindungi Yang Baik,"

"Kami ingin menjawab kebutuhan konsumen yang saat ini tengah mencari produk yang dapat digunakan secara praktis dan higienis sembari melakukan beragam aktivitas di rumah saja."

"Lewat solusi keamanan pangan kami, ibu rumah tangga dan pegiat kuliner tidak perlu lagi ragu untuk memanfaatkan produk ini sebagai bahan dasar dan pelengkap makanan dan minumannya.”

Artikel Berlanjut Setelah Video Berikut Ini