Siap-siap Kaget! Ternyata Ini Rahasia Warung Padang Bisa Jual Makanan Murah Walau Porsinya Banyak Bukan Main

By Virny Apriliyanty, Selasa, 3 November 2020 | 12:15 WIB
Warung Nasi Padang (TribunnewsBogor/Vivi Febrianti)

3. Tambahkan bumbu ekstra untuk membuat nasi memiliki rasa dan aroma

Menjadikan beras memiliki rasa dan aroma perlu ada bumbu tambahan.

Misalnya jika menginginkan nasi yang gurih bisa ditambahkan sedikit garam atau beberapa tetes minyak.

Bisa menggunakan minyak kelapa atau minyak zaitun.

Sementara itu untuk menjadikan nasi wangi bisa ditambahkan sedikit cuka atau beberapa helai daun pandan.

Misalnya membuat nasi liwet sunda bisa menambahkan bumbu rempah seperti daun salam, potongan cabai, irisan bawang dan serai.

Baca Juga: Resep Ayam Bakar Padang Enak, Menu Olahan Ayam Lezat ala Rumah Makan

Apabila menginginkan nasi tidak mudah basi bisa ditambahkan jeruk nipis atau lemon saat memasak beras.

Satu liter beras gunakan setengah jeruk nipis atau lemon.

Jeruk nipis dan lemon mengandung anti bakteri yang dapat memperlambat nasi untuk basi.